Ade Wismoyo | MataMata.com
Ernest Prakasa. (Instagram/@ernestprakasa)

Matamata.com - Komika Ernest Prakasa belakangan lebih dikenal masyarakat lewat kiprahnya sebagai sutradara. Terakhir Ernest memproduksi film Teka-Teki Tika yang dibintangi Sheila Dara Aisha.

Tren film superhero Indonesia rupanya menginspirasi Ernest Prakasa untuk membuat karya serupa. Namun bapak dua anak tersebut mengaku masih belum punya nyali.

Ernest Prakasa ingin menggarap film bertema superhero. [Instagram]

"Sejujurnya gue sudah punya karakter dan plot, tapi belum punya nyali," tulis Ernest Prakasa melalui akun Instagram-nya, Sabtu (2/7).

Baca Juga:
J-HOPE BTS Bikin Netizen Ketar-ketir, Pakai Aksesoris Belasan Juta Rupiah di Video Klip Album Solo

Ernest Prakasa kemudian "tes ombak" menanyakan keinginan penonton yang ingin menyaksikan film superhero asli Indonesia. Cuitan Ernest di Twitter itu pun dibagikan melalui Instagram untuk mendapat lebih banyak jawaban.

"Teman-teman, izin bertanya. Sebenernya apa sih yang lo pengen lihat di film superhero asli Indonesia?" tanya Ernest Prakasa. "Silakan, ada yang mau jawab?" tambahnya di caption.

Ernest Prakasa (YouTube/HAHAHA TV)

Berbagai kritik dan saran ramai dituliskan warganet. Tampak dukungan untuk Ernest Prakasa juga diberikan Chicco Jerikho melalui emoji api dalam komentarnya.

Baca Juga:
Bella Shofie Menagis Umumkan Kehamilan Anak Kedua: Kemarin Malam Mimpi Pendarahan

"Siangnya jualan bubur ayam atau bakso dekat KPK, malamnya nangkapin koruptor yang enggak terjamah hukum," komentar akun @afuadi.

Ernest Prakasa dan Jerome Kurnia (YouTube/HAHAHA TV)

"Ciri khas nusantaranya Koh, enggak perlu dimirip-miripin sama Marvel, ya walau pengin juga sih lihat film Indonesia sehebat efek yang mereka pakai," tulis akun @rotua.sitompul.

Sebelumnya Gundala dan Gatotkaca telah mendahului film Indonesia bertema superhero asli Tanah Air yang juga ingin digarap Ernest Prakasa. Film karya Joko Anwar dan Hanung Bramantyo tersebut juga menawarkan superhero-superhero lain di masa depan.

Baca Juga:
Fuji Marah Gala Sky Dicium Sembarangan, Kuliah Mayang Dibiayai Orang Lain

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More