Yohanes Endra | MataMata.com
Nathalie Holscher. (Instagram/nathalieholscher)

Matamata.com - Nathalie Holscher akhirnya buka suara untuk membahas perihal hadiah umrah gratis dari Ustaz Kasif Heer. Ditemui di Pengadilan Agama Cikarang, Rabu (20/7/2022), istri Sule tersebut mengaku sangat senang dengan hadiah itu.

"Masya Allah, senang banget," ujarnya kepada awak media.

Secara terbuka, Nathalie Holscher kemudian menerangkan bahwa hadiah umrah pemberian Ustaz Kasif Heer bertepatan dengan keinginannya berangkat ke Tanah Suci. Hal itu lah yang membuat perempuan 29 tahun begitu bahagia menyambut hadiah dari sang pendakwah.

Baca Juga:
14 Potret Kompak Nathalie Holscher dan Adzam, Raih Penghargaan Favorite Mom & Baby

Profil Ustaz Kasif Heer (Instagram/kasifheer)

"Kan sebelumnya itu memang pengen umrah, cuma kalau ini kan dari Allah kirim ke pak ustadz yang sudah menawarkan umrah. Aku nggak mau nolak karena itu sudah panggilan Allah," terang Nathalie Holscher.

Meski begitu, Nathalie Holscher memberikan reaksi yang berbanding terbalik ketika merespons kabar perjodohannya dengan Ustaz Kasif Heer. Ia tegas menolak hal itu.

"Nggak, dia sudah punya istri," tegas Nathalie Holscher.

Baca Juga:
Pertemukan Adzam dengan Rizky Febian, Nathalie Holscher: Ayah dan Kakaknya Harus Tetep Sayang Dia

Nathalie Holscher setelahnya juga langsung menyudahi sesi pembahasan tentang Ustaz Kasif Heer.

Transformasi Nathalie Holscher. (Instagram/@natalieholscher)

"Sudah, terima kasih," ucap ibu Adzam Ardiansyah Sutisna.

Sebagaimana diberitakan, kabar kedekatan Nathalie Holscher dan Ustaz Kasif Heer beredar usai mereka hadir bersama-sama di ulang tahun Rizky Billar. Ketika itu, Ustadz Kasif diminta memberikan doa baik bagi Adzam Ardiansyah Sutisna.

Baca Juga:
Ustaz Kasif Heer Jelaskan Hubungannya dengan Nathalie Holscher ke Sule: Saya Gak Ada Niat Apa pun!

Rumor makin kencang setelah Ustaz Kasif Heer memberikan hadiah umrah gratis bagi Nathalie Holscher. Namun oleh Ustaz Kasif, dipastikan bahwa hubungannya dengan Nathalie Holscher hanya sebatas pendakwah dan jamaahnya saja. (Adiyoga Priyambodo)

Load More