Matamata.com - Adu pesona YoonA dan Sooyoung SNSD di drakor baru mencuri perhatian karena keduanya sama-sama jadi perawat yang cantik dan tangguh. Keduanya juga sama-sama jadi pemeran utama dan beradu akting dengan para aktor ganteng di drama masing-masing.
YoonA SNSD membintangi drama Big Mouth bersama Lee Jong Suk dan sudah tayang dua episode minggu lalu. Sementara, Sooyoung SNSD beradu akting dengan Ji Chang Wook di If You Wish Upon Me dan dramanya baru akan tayang pada 10 Agustus 2022 mendatang.
Sama-sama jadi perawat cantik, yuk kita kepoin adu pesona YoonA dan Sooyoung SNSD di drakor baru. Intip potret keduanya yang memikat dan karakter yang diperankan oleh mereka seperti dilansir dari Soompi, Instagram resmi MBC, dan Instagram resmi KBS. Siap-siap kepincut ya, yuk cekidot!
Baca Juga:
Ustaz Syam Bongkar Keris Petir Gus Samsudin Beli di Shopee, Ngakak Kenceng!
1. YoonA SNSD membintangi Big Mouth bersama Lee Jong Suk, Kim Joo Heon, Ok Ja Yeon, Yang Kyung Won dan Kwak Dong Yeon. Ini adalah drama noir tentang Park Chang Ho (Lee Jong Suk), pengacara kelas tiga yang dijebak sebagai penipu Big Mouse dan harus mengungkap konspirasi besar untuk melindungi keluarganya.
2. Sooyoung SNSD membintangi If You Wish Upon Me bersama Ji Chang Wook, Sung Dong Il, dan Won Ji An. Ini adalah drama menyentuh yang terinspirasi dari organisasi di Belanda tentang Yoon Gyeo Re (Ji Chang Wook), pria yang hidupnya berubah saat jadi sukarelawan di rumah sakit untuk memenuhi keinginan pasien.
3. Di Big Mouth, YoonA SNSD berperan sebagai istri Park Chang Ho yang juga seorang perawat bernama Go Mi Ho. Go Mi Ho merawat pasien sebagai perawat di siang hari, namun pada malam hari dia terjun ke medan perang untuk melacak Big Mouse yang sebenarnya demi menyelamatkan suaminya.
Baca Juga:
Temani Atta Halilintar Kerja di Bali, OOTD Ameena Curi Perhatian: Fashionable sejak Dini!
4. Di If You Wish Upon Me, Sooyoung SNSD berperan sebagai Seo Yeon Joo, perawat di rumah sakit yang mimpi terburuknya adalah kehilangan massa otot. Terobsesi dengan olahraga, dia lantas dijuluki sebagai ikon yang berhubungan dengan kesehatan, energi, dan vitalitas.
5. Go Mi Ho adalah wanita yang pemberani dan banyak akal makanya dia bertekad menyelamatkan suaminya yang dituding sebagai Big Mouse. Kehidupan pernikahan Park Chang Ho dan Go Mi Ho yang tak terlalu mulus sempat diungkap di episode awal. Ini potret Go Mi Ho saat marah ke tetangganya yang bikin masalah.
6. Seo Yeon Joo yang tergila-gila dengan olahraga adalah perawat yang hebat dan ceria. Dia sangat perhatian pada pasiennya dan disebut-sebut sebagai sumber cahaya di rumah sakit. Ini potretnya saat bangun tidur dalam keadaan marah, namun lucunya dia masih memegang dumbbell kesayangannya.
Baca Juga:
Lesti Kejora Minta Kado Harimau Ke Rizky Billar, Mau Dipelihara di Kamar
7. "Go Mi Ho memainkan peran aktif di pusat kasus. Kepercayaan dirinya serta kebijaksanaan yang ditunjukkannya dalam proses penyelesaian masalah menyentuh hati saya jadi saya pikir saya bisa menunjukkan pesona baru," kata YoonA SNSD soal alasannya membintangi Big Mouth seperti dilansir Soompi.
8. "Ketika Anda memikirkan kematian, emosi pertama yang muncul di pikiran adalah kesedihan dan keputusasaan. If You Wish Upon Me memang membahas masalah kematian, namun memiliki pesan kehangatan dan harapan. Saya pikir itulah yang menarik tentang drama ini," kata Sooyoung SNSD soal drama yang dibintanginya.
9. Bagi YoonA SNSD, Go Mi Ho adalah karakter kuat dan rasional yang berjalan ke arah yang menurutnya benar. Dia terus berkonsultasi dengan staf medis profesional yang berada di lokasi untuk memerankan perawat. YoonA juga menata rambutnya agar terlihat rapi dan mencoba terlihat alami.
Baca Juga:
Wajah Pesulap Merah Tanpa Wig Terungkap, Mirip Peter Parker Spider-Man?
10. Bagi Sooyoung SNSD, Seo Yeon Joo adalah wanita yang santai, jujur, dan energik. Dia adalah wanita ajaib karena rumah sakit tampaknya tidak beroperasi dengan baik tanpa dirinya. Untuk perannya di drama ini, Sooyoung paling fokus untuk mendapatkan massa otot karena karakternya terobsesi dengan olahraga.
Itu dia deretan potret adu pesona YoonA dan Sooyoung SNSD di drakor baru. Meski beda genre, kedua aktris dan penyanyi ini sama-sama menunjukkan totalitas dalam perannya sebagai perawat yang tentunya sayang kalau dilewatkan. Jangan lupa nonton akting YoonA SNSD di Big Mouth setiap hari Jumat dan Sabtu di MBC atau Disney+. Jangan lupa juga untuk menyaksikan akting Sooyoung SNSD di If You Wish Upon Me mulai 10 Agustus 2022 di KBS atau Viu. Sama-sama cantik ya mereka?
Berita Terkait
-
Hyoyeon SNSD Rasakan Momen Hari Nyepi Di Bali: Betah Ya
-
Keren! Hyoyeon SNSD Liburan di Bali, Nikmati Sunset dan Berenang
-
Penampilan Bilqis Anak Ayu Ting Ting Beranjak Remaja Jadi Sorotan: Yoona versi Kids
-
Sinopsis Defendant, Drama Thriller Populer Ji Sung dan Uhm Ki Joon yang Ratingnya Tinggi
-
Taeyeon SNSD Dapat Mobil Baru dari Penggemar
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar