Nur Khotimah | MataMata.com
Feni Rose (Instagram/@fenirose)

Matamata.com - Keisya Levronka kembali curhat sakit hati usai tampil di acara televisi. Curhatan Keisya Levronka pun mendapat tanggapan dari Feni Rose. Pemandu acara "Rumpi" itu memberikan dukungan untuk Keisya Levronka.

Keisya Levronka diduga kesal karena suaranya dalam penayangan di televisi di-auto tune. Feni Rose tampak takjub mengetahui teknologi tersebut.

"Ada yang membandingkan tampilannya Keisya yang live dari studio sama yang live disiarkan sama stasiun televisi itu," beber Feni Rose dalam acara "Rumpi" yang tayang pada Kamis (25/8/2022).

Baca Juga:
Penampilan Bio One di Postingan Terbaru Bikin Gaduh: Bang, Jangan Aneh-Aneh Deh!

Keisya Levronka (instagram/@keisyalevronka)

"Emang kalo meleset bisa di-auto tune? Live bisa? Oh ya? Kalo gitu aku nyanyi aja, nggak masalah dong. Ya kalo fals langsung auto tune kali," canda Feni Rose.

Namun kekesalan tersebut masih sekadar asumsi dari warganet yang menerka-nerka maksud cuitan Keisya Levronka.

Setelah membaca komentar-komentar warganet, Feni Rose memberikan dukungan untuk Keisya Levronka agar lebih kuat.

Baca Juga:
Imbas Comeback, BLACKPINK Bikin Geger Nongol di Bandara Incheon: Akhirnya

Feni Rose mendukung Keisya Levronka. (YouTube/TRANS TV Official)

"Aduh galak-galak amat sih netizen. Semangat ya Keisya. Mental baja memang diperlukan dalam industri ini terutama di jaman sekarang," kata Feni Rose.

"Tapi sebenernya kalo dibilang belajar, dia udah belajar. Nadanya udah bagus pas live di studio. Tapi kan namanya (netizen)," tandas Feni Rose.

Sebelumnya Keisya Levronka sempat sakit hati kepada Ivan Gunawan yang meledeknya karena beberapa kali gagal di nada tinggi hingga memintanya lipsync. Kendati demikian, Keisya Levronka dan Ivan Gunawan telah meluruskan kesalahpahaman dengan saling minta maaf.

Baca Juga:
10 Film yang Dibintangi Iqbaal Ramadhan Termasuk Mencuri Raden Saleh, Sudah Nonton?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More