Ade Wismoyo Sumarni | MataMata.com
Fakta Wanda Hamidah. (Instagram/wanda_hamidah)

Matamata.com -  Wanda Hamidah merasa lega karena rumahnya tak jadi digusur setelah sebelumnya diminta untuk dikosongkan. Untuk itu, Wanda membagikan video perihal sepatunya yang rusak parah di Instagram Story pada Minggu (16/10/2022).

Dia menyebut sepatu itu menjadi saksi saat dirinya memperjuangkan agar rumahnya tidak digusur.

Unggahan Wanda Hamidah [Instagram/@wanda_hamidah]

"Sepatu perjuangan. Terima kasih atas jasa-jasamu yang luar biasa melawan satpol PP," tulis Wanda Hamidah sebagai caption.

Baca Juga:
Ayam Kesayangan Ultah, Chef Vindy Lee 'Slay' Sediakan Kue Tart Spesial

Sebelumnya, dia juga senang kini permasalahan rumahnya sudah menemui titik terang. Setelah banyak pikiran beberapa hari belakangan, Wanda Hamidah lega bisa makan dengan tenang.

"Ya Allah alhamdulillah. Akhirnya setelah beberapa hari yang menegangkan bisa makan bubur ayam kesukaan sama pacar aku," ucap Wanda Hamidah seraya menyertakan potret sabf anak.

Unggahan Wanda Hamidah [Instagram/@wanda_hamidah]

Tak lupa, Wanda Hamidah mengucap syukur kepada Tuhan.

Baca Juga:
Denny Sumargo Soroti Lesti Bikin Perjanjian dengan Billar: Orang Kalau Udah Selingkuh, Sulit Berhenti

"Nikmat yang luar biasa ya Allah," tutur Wanda Hamidah.

Seperti diketahui, usaha keluarga Wanda Hamidah mempertahankan rumah dari gusuran Pemerintah Kota Jakarta Pusat akhirnya membuahkan hasil. Model 44 tahun itu mengumumkan, eksekusi atas bangunan tersebut batal dilakukan.

Wanda Hamidah secara langsung memberikan pengumuman tersebut melalui laman Instagram. Ia mengatakan, batalnya eksekusi tersebut karena ada mediasi antara Wa Ode Herlina, anggota DPRD dengan Pemda DKI Jakarta.

Baca Juga:
Luna Maya 'Restui' Ariel NOAH dan BCL: Kalau Mereka Mau, Nggak Apa-apa

Adanya pembatalan penggusuran tersebut juga karena gugatan yang telah diajukan keluarga Wanda Hamidah ke Pengadilan Tata Usaha Negara. Pihaknya telah menggugat Walikota Jakarta Pusat sejak 12 Oktober 2022.

Load More