Nur Khotimah | MataMata.com
Kontroversi Wanda Hamidah. (Instagram/@wanda_hamidah)

Matamata.com - Sepertinya nama Wanda Hamidah sudah tak asing lagi di dunia hiburan Indonesia. Wanita satu ini memang telah sudah cukup lama berkarir di dunia entertainment.

Selain dikenal lewat karyanya, wanita satu ini juga kerap muncul akibat kontroversi yang melibatkannya. Belum lama ini, kabar tak sedap kembali terdengar dari artis senior satu ini.

Ada kabar bahwa dirinya dipaksa pindah saat rumahnya mendadak diserbu oleh satpol PP. Sebelum kasus tersebut, berikut sederet kontroversi yang melibatkan dirinya. Seperti apa kontroversi Wanda Hamidah? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Baca Juga:
Kediaman Wanda Hamidah Dieksekusi, Dipagari Seng hingga Dipasangi Papan 'Milik Japto Soerjosoemarno'

1. Kasus Korupsi UPS

Kontroversi Wanda Hamidah. (Instagram/@wanda_hamidah)

Pada tahun 2015 lalu, Wanda Hamidah pernah terseret dalam sebuah kasus korupsi UPS. Selain menjadi artis, Wanda Hamidah memang dikenal aktif di dunia politik. Ia bahkan sempat menjabat sebagai dewan Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat DKI Jakarta.

Meski bukan sebagai tersangka, namun Wanda ditetapkan sebagai saksi dari kasus dugaan korupsi pengadaan alat penyimpanan daya listrik dalam APBD 2013. Saat kasus ini terdengar, namanya pun turut mendapat perhatian publik.

Baca Juga:
Sang Paman Jadi Tersangka, Wanda Hamidah Dipolisikan atas Tuduhan Pencemaran Nama Baik

2. Kasus asuransi

Kontroversi Wanda Hamidah. (Instagram/@wanda_hamidah)

Artis kelahiran 1977 ini juga sempat menjadi perbincangan lantaran unggahan yang berisi kekecewaannya sebagai nasabah sebuah perusahaan asuransi.

Hal tersebut berawal saat operasi lutut anak Wanda Hamidah memakan biaya hingga Rp60 Juta pada 10 Oktober 2021 lalu. Kemudian ia memutuskan untuk mengklaim asuransi yang telah dibayarkan sejak tahun 2009. Namun, ternyata pihak asuransi hanya dapat mengcover sebanyak Rp10 Juta.

Baca Juga:
Wanda Hamidah Mendadak Tulis Surat untuk Presiden Jokowi, Ada Masalah Apa?

Meski sempat menerima pembelaan dari pihak asuransi. Namun kasus ini berakhir dengan penjaminan rawat inap dari polis atas nama anak Wanda Hamidah oleh pihak asuransi.

3. Kasus Paris Fashion Week

Kontroversi Wanda Hamidah. (Instagram/@wanda_hamidah)

Nama Wanda Hamidah juga sempat disorot usai mengkritik acara pagelaran busana di Paris yang digelar MS Glow dan Scarlett Whitening.

Aksinya menyoroti kedua brand tersebut yang menggunakan nama PFW serta ikut membongkar EO nya pun membuatnya harus mengalami pelaporan.

4. Kasus Perusakan Rumah

Kontroversi Wanda Hamidah. (Instagram/@wanda_hamidah)

Tak berselang lama dari kasus PFW, Wanda Hamidah kembali menjadi perbincangan lantaran tindakan perusakan rumah yang dilakukannya. Artis satu ini dilaporkan mantan suaminya atas dugaan penghinaan dan merusak rumah pada Mei 2022 lalu.

Wanda sendiri mengaku melakukan aksi tersebut karena tak diperbolehkan bertemu sang anak. Meski sempat memanas,namun lasus Wanda dan Daniel inipun berakhir dengan damai.

5. Kasus dengan Satpol PP

Kontroversi Wanda Hamidah. (Instagram/@wanda_hamidah)

Belum lama ini, kabar tak sedap kembali datang dari Wanda Hamidah. Kasus ini bermula dari unggahannya yang menunjukkan momen saat dirinya diminta mengosongkan rumah oleh petugas.

Menurut pengakuan Wanda, rumah tersebut telah ditempatinya sejak tahun 1960 silam. Dalam video tersebut, ia juga mengungkapkan bahwa petugas damkar dan satpol PP tersebut diperintahkan Anies Baswedan.

Hingga saat ini, masalah tersebut belum selesai dan Wanda Hamidah sering membagikan update terbarunya lewat media sosial.

Nah, itulah sederet kontroversi Wanda Hamidah yang sempat menjadi perbincangan hangat netizen. Semoga konflik terakhirnya segera selesai.

Kontributor: Nur Khasanah
Load More