Ade Wismoyo | MataMata.com
Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

Matamata.com - Tasya Farasya menunjukkan rumahnya kepada Ashanty jelang melahirkan anak kedua. Selama ini Tasya Farasya diketahui tinggal bersama sang ibunda. Namun ternyata, Tasya biasa beraktivitas di sebuah rumah lain yang dikhususkan untuk bekerja.

Seperti apa penampakan rumah Tasya Farasya pribadi? Simak potret-potretnya berikut ini.

1. Untuk menuju rumah Tasya Farasya dari gerbang depan, butuh cukup ekstra tenaga apabila berjalan kaki. Sebuah jalan yang hanya bisa dilewati satu mobil terbentang dengan sisi kanan kirinya berupa tembok tinggi dan pepohonan.

Baca Juga:
9 Potret Lamaran Kiky Saputri, Bertunangan di Hari Ulang Tahun

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

2. Sesampainya di depan rumah Tasya Farasya, pemandangan rimbunan pohon yang sejuk disuguhkan. Meski tidak terlalu luas, halaman rumah Tasya Farasya masih bisa menampung hingga tiga mobil.

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

3. Meski hanya digunakan untuk bekerja, rumah Tasya Farasya harus tetap Instagramable. Hal itu tak lain karena profesi Tasya Farasya sebagai pembuat konten yang aktif di Instagram dan YouTube.

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

4. Rumah Tasya Farasya ini rupanya berstatus sewa. Rencananya Tasya Farasya akan membangun rumah pribadi sekaligus kantor persis di sebelah rumah sang mama agar bertetangga.

Baca Juga:
10 Artis yang Dilamar Kekasih di Hari Ulang Tahun, Terbaru Kiky Saputri

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

5. Seperti milik sang mama, rumah Tasya Farasya ini masih menyuguhkan kesan klasik. Hanya saja rumah Tasya Farasya lebih minimalis dan modern dari pilihan-pilihan warna serta tambahan lukisan di dinding yang tak berlebihan.

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

6. Rumah Tasya Farasya terdiri dari dua lantai. Selain kantor, Maryam anak Tasya Farasya yang baru berusia 2 tahun juga biasa sekolah dengan guru yang dipanggil ke rumah.

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

7. Kamar di rumah Tasya Farasya tampak luas seperti di hotel. Kendati begitu, Tasya Farasya biasanya hanya beristirahat saat bekerja dan belum pernah menginap di kamar yang super mewah ini.

Baca Juga:
6 Film Tentang Kiamat, Terbaru Ada Moonfall, Saat Bulan Keluar Orbit

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

8. Meski bisa dikatakan hanya rumah singgah, tetapi koleksi outfit Tasya Farasya di ruang wardrobe terbilang lengkap. Sebelum menghadiri acara, Tasya Farasya lebih sering berdandan di rumah sekaligus kantornya tersebut.

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

9. Kamar mandi rumah Tasya Farasya pun tak kalah mewah. Bahkan menurut Ashanty, kamar mandi rumah Tasya mirip dengan miliknya di Istana Cinere.

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

10. Terakhir adalah ruang kerja Tasya Farasya dengan dekorasi super cantik. Dekorasi setiap sisi dinding dibuat berbeda-beda agar konten Tasya Farasya punya banyak variasi sehingga tidak membosankan.

Baca Juga:
Kru Leslar Entertainment Pilih Resign Meski Ditawari Saham Rizky Billar

Rumah Tasya Farasya (YouTube/The Hermansyah A6)

Itu dia sederet potret rumah Tasya Farasya sekaligus kantor tempatnya bekerja. Bagaimana pendapatmu? 

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More