Matamata.com - Agama menjadi isu sensitif yang sangat mudah memicu konflik di masyarakat. Namun, hal ini tak membuat Rieta Amilia harus menahan diri membagikan momen bahagia saat menghadiri pernikahan kerabat yang digelar di gereja.
Potret Mama Rieta di gereja segera jadi bahan perbincangan netizen yang bingung hingga mempertanyakan benar tidaknya tindakan ibu Nagita Slavina tersebut. Sebab, gereja merupakan tempat ibadah non muslim sedangkan Mama Rieta sudah jelas beragama Islam apalagi ia juga berhijab. Tak ambil pusing dengan perdebatan dan kebingungan netizen atas postingannya, nenek Rafathar ini justru kembali bagikan video saat ia berjalan di dalam gereja.
Video yang memperlihatkan keanggunannya ketika menuju pintu keluar gereja langsung membuat adem warganet. Pasalnya pesona cantiknya membuat publik terpukau sampai melupakan perdebatan mereka. Penasaran seperti apa potret Mama Rieta hadiri pernikahan di gereja? Kepoin langsung potret-potretnya berikut.
Baca Juga:
10 Potret Sederhana Mama Rieta Jajan di Kaki Lima, Anti Jaim!
1. Hadiri pernikahan kerabat
Rieta Amilia mengunggah potret dirinya dengan pasangan pengantin yang baru saja menikah pada (23/10/2022) lalu. Ibu Nagita Slavina ini tampak merangkul pengantin baru tersebut yang merupakan kerabatnya. Penampilan cantiknya dengan dress cokelat yang dipadukan dengan hijab warna cokelat susu sangat memukau.
2. Masuk ke gereja
Baca Juga:
Lesti Kejora Nongkrong sama Bestie, Mama Rieta Hadiri Pernikahan di Gereja
Rupanya pernikahan salah seorang kerabatnya itu digelar di sebuah gereja. Mama Rieta bagikan momen ketika ia berfoto dengan kedua mempelai dan keluarganya. Segera saja potret tersebut diserbu warganet yang berdebat perihal kepantasan seorang muslim masuk ke gereja. Padahal masuknya Mama Rieta ke gereja hanya untuk menghadiri misa pernikahan sebagai tamu undangan.
3. Bikin adem
Alih-alih menanggapi komentar netizen, Mama Rieta justru bagikan video saat dirinya melangkah anggun di dalam gereja menuju pintu ke luar. Kecantikannya dalam balutan dress berbordir warna cokelat itu sukses bikin adem. Sebab netizen yang berdebat justru dibuat salah fokus dengan pesona cantik dan anggun dari Rieta Amilia.
Baca Juga:
Rayakan Ultah Pernikahan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad, Mama Rieta Tulis Pesan Haru
4. Hadiri resepsi
Malam harinya ia kembali hadir dalam acara resepsi pernikahan dari kerabatnya. Ibunda Gigi tampil anggun dalam dress batik warna biru dengan motif floral. Busananya ternyata seragam dari keluarga mempelai. Meski tidak diungkap kerabat mana yang menikah tapi yang pasti Mama Rieta memang bagian dari keluarga tersebut.
5. Ikut foto keluarga
Baca Juga:
11 Potret Nagita Slavina Tenis Bareng Mama Rieta dan Caca Tengker
Sebagai bagian dari keluarga pengantin, Mama Rieta turut serta dalam sesi foto keluarga. Ia bahkan berdiri persis di samping pengantin perempuan yang diketahui bernama Cindy Laurend.
6. Bikin heboh
Potret Mama Rieta di gereja sempat bikin heboh, beberapa warganet mengaku kurang nyaman melihat Mama Rieta yang berhijab masuk gereja. Namun, ada pula yang membelanya dan menyebut jika Mama Rieta hanya memperlihatkan contoh sikap toleransi yang tinggi.
7. Beda sendiri
Sama seperti ketika hadiri misa pernikahan, penampilan Mama Rieta di malam resepsi juga beda sendiri dari yang lain. Sebab di antara keluarga pengantin, hanya dirinya yang memakai hijab. Meski beda, nyatanya Mama Rieta percaya diri dan diterima dengan baik oleh semua keluarga.
Itu tadi sederet potret Mama Rieta yang menghadiri acara pernikahan kerabatnya di gereja yang bikin heboh dan bingung. Meski memicu perdebatan, tapi apa yang Mama Rieta lakukan bisa dibilang sebagai wujud dari sikapnya yang menjunjung toleransi. Kecantikannya juga berhasil mendinginkan suasana. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Wow! Momen HUT Rayyanza yang ke-3, Nagita Slavina Hadiahi sang Putra Playground di Bintaro Xchange Mall 2
-
Gelar Jajarans 'Around The World', Nagita Slavina Suka Kuliner Ala Korea
-
Raffi Ahmad Raih Penghargaan 'Presenter Paling Ngetop': Terima Kasih Buat Nagita Slavina
-
Rayakan HUT Pernikahan ke-10, Raffi Ahmad Ingin Tambah Momongan
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas