Nur Khotimah | MataMata.com
Aji Yusman. (Instagram/@aji_yusman)

Matamata.com - Terungkap! Ini Penyebab Aji Yusman Kesulitan Ekonomi hingga Tak Sanggup Urus BPJS Istri

Cerita Aji Yusman terpaksa kehilangan calon anak saat masih dalam kandungan istrinya belakangan menuai simpati dari netizen. Pada saat itu, istri Aji Yusman harus dioperasi untuk mengeluarkan jasad anaknya tapi sang aktor tidak punya biaya hingga harus open donasi.

Rupanya Aji Yusman memang sedang mengalami kesulitan ekonomi saat cobaan menimpanya. Sejak tahun 2010, Aji Yusman harus menanggung pengobatan anggota kakek, nenek, hingga ayahnya. Ia pun sudah habis sampai Rp2 miliar untuk berobat.

Baca Juga:
Kesulitan Biaya Berobat, Aji Yusman Rela Kehilangan Ayah hingga Janin di Kandungan Istri

Aji Yusman berada dalam kondisi tak punya apa-apa saat istrinya hamil anak keempat. Istri Aji mengalami early eklamasi (pengalaman tekanan darah) yang mengakibatkan pendarahan.

Memang ada kerabat yang menawarkan bantuan dengan mengirim istri Aji Yusman ke rumah sakit agar langsung ditangani. Masalahnya, Aji sama sekali tak punya uang untuk biaya caesar.

"Lo mau melakukan operasi caesar, tapi uang yang lo punya, nggak usah 50 persen, 30 persen aja nggak nyampe dari paket caesar. Mau rumah sakit melakukan penanganan caesar? It's impossible, bro," kata Aji pada Denny Sumargo di podcast Curhat Bang, Selasa (17/1/2023).

Baca Juga:
Aji Yusman Kesulitan Bayar Biaya Rumah Sakit hingga Jual Aset, Netizen Kepo: Kenapa Gak Pakai BPJS?

Aji Yusman mengaku dirinya menerima komentar tak mengenakkan karena tak pakai BPJS.

"Kalau mereka memang serius membantu gue, mereka mau meringankan (beban) gue, telpon lah sanak famili, koleganya dia yang tahu mengenai birokrasi BPJS, datang lah ke rumah gue. Jangankan untuk ngurus, gue ngurus buat surat BPJS aja nggak punya uang. Gimana gue bisa urus?" lanjutnya.

Soal komentar orang-orang mengenai BPJS bisa langsung digunakan, Aji Yusman langsung membantah.

Baca Juga:
Anak Aji Yusman Meninggal dalam Kandungan, Kini Butuh Donasi untuk Selamatkan Nyawa Istri

"Kata siapa?" ucap Aji balik bertanya.

Menurut Aji, ada fase masa aktif di mana pengguna harus menunggu dulu, jadi tidak bisa langsung menggunakan kartu BPJS. Lantas kenapa Aji Yusman tidak menjual aset berupa barang-barang berharga miliknya?

"Barang berharga di rumah gue sisa cuma satu, TV. Berapa sih harga TV?" jawabnya membuat Denny Sumargo kaget sekaligus prihatin.

Aji Yusman menegaskan bahwa semua aset yang dimilikinya, seperti mobil, motor dan lain-lain sudah ludes dijual untuk biaya pengobatan anggota keluarganya sejak tahun 2010.

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More