Nur Khotimah | MataMata.com
Artis Buka Restoran di Luar Negeri (instagram/@fenny.bauty)

Matamata.com - Banyak artis yang melebarkan sayap ke dunia bisnis. Hal ini tentu saja untuk berjaga-jaga apabila kelak mereka sudah sepi job.

Kuliner biasanya menjadi pilihan utama bisnis para artis. Beberapa artis sukses membuat publik takjub dengan membuka restoran di luar negeri dan laris manis.

Lantas siapa saja artis yang membuka restoran di luar negeri? Simak ulasannya di bawah ini.

Baca Juga:
Bisnis Kuliner Rizky Billar Gulung Tikar, Makin Kena Julid: Karma Dzolim sama Istri

1. Fenny Bauty

Artis Buka Restoran di Luar Negeri (instagram/@fenny.bauty)

Fenny Bauty ibunda Shireen dan Zaskia Sungkar diketahui menetap di Belanda setelah menikah dengan suami bulenya, Khalid Schumater. Shireen bercerita bahwa ibunya kini berjualan nasi padang di Negeri Kincir Angin tersebut. Siapa sangka restorannya mendapat review yang bagus dari penduduk setempat.

2. Ruben Onsu

Baca Juga:
9 Sumber Kekayaan Ussy Sulistiawaty, Punya Kerajaan Bisnis Menjanjikan

Artis Buka Restoran di Luar Negeri (instagram/@ruben_onsu)

Usaha ayam geprek Ruben Onsu bisa dibilang sukses besar. Tak hanya viral setelah diperkenalkan ke Paris Fashion Week tahun lalu, Geprek Bensu memiliki beberapa cabang di luar negeri. Restoran ayam geprek yang didirikan oleh suami Sarwendah itu bisa dijumpai di kawasan Bukit Bintang, Malaysia dan Victoria Park, Hongkong.

3. Arnold Poernomo

Artis Buka Restoran di Luar Negeri (instagram/@arnoldpo)

Sebagai seorang chef, sudah sewajarnya jika Arnold Poernomo atau yang lebih dikenal dengan Chef Arnold memiliki bisnis di bidang kuliner. Arnold diketahui membuka restoran keluarga bernama KOI Dessert Bar di Australia. Ayah satu anak ini dibantu dijalankan oleh dua saudaranya yakni Ronald dan Reynold.

Baca Juga:
9 Bisnis Indra Bekti, Sempat Jajal Kue Artis Kekinian

4. Ditto Percussion

Artis Buka Restoran di Luar Negeri (instagram/@dittopercussion)

Bersama sang istri, Ayudia Bing Slamet, Ditto Percussion membangun kerajaan bisnis kuliner yang sukses. Musisi bernama asli Muhammad Pradana Budiarto ini bahkan berani membuka warkop (warung kopi) di New York yang diberi nama WarkopNYC. Ide buka warkop di Amerika didapat ketika dia liburan ke Negeri Paman Sam tersebut.

5. Fitri Carlina

Artis Buka Restoran di Luar Negeri (instagram/@fitricarlina)

Selain Dito Percussion, pedangdut Fitri Carlina juga memiliki Cafe Dangdut di New York, Amerika Serikat. Usaha kulinernya ini bahkan mendapatkan dukungan dari Sandiaga Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Kafe milik Fitri menawarkan aneka makanan dan minuman serta kopi produk UMKM. Acara pembukaannya full musik dangdut, lho.

6. Herjunot Ali

Artis Buka Restoran di Luar Negeri (instagram/@herjunotali.studio)

Tak banyak yang tahu, Herjunot Ali ternyata membuka restoran di Tokyo, Jepang pada Februari 2020 lalu. Sayangnya restoran Nusantara milik Herjunot hanya bertahan selama beberapa bulan saja akibat pandemi COVID-19. Kendati demikian, bintang film papan atas itu tidak kapok membuka usaha kuliner di masa depan.

Itulah deretan artis membuka restoran di luar negeri. Bagaimana pendapatmu?

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More