Nur Khotimah | MataMata.com
Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

Matamata.com - Akademi Fantasi Indosiar (AFI) sebagai salah satu pelopor ajang pencarian bakat Tanah Air sudah melahirkan banyak penyanyi berbakat. Bertahun-tahun berlalu sejak musim pertama ditayangkan, finalis AFI 2003 menggelar reuni kecil bersama. Potret reuni jebolan AFI musim pertama ini dibagikan oleh Mawar AFI lewat Instagram miliknya.

Perempuan cantik yang sejak awal tahun lalu disorot itu membagikan potret-potret seru pertemuannya dengan teman-teman seperjuangan saat jadi finalis AFI. Sayangnya tidak semua finalis bisa datang. Menurut Mawar AFI hanya separuh dari total 12 finalis saja yang bisa hadir. Walau tidak komplit nyatanya momen reuni itu tetap seru dan hangat. Ingin tahu seperti apa potretnya? Yuk, intip langsung ulasannya berikut.

1. Inilah potret jebolan AFI musim pertama tahun 2003 silam yang datang di acara reuni. Terlihat ada Mawar, Dicky, Very, Ismail, Romi, Ve Nasarina, dan Icha. Mereka bertujuh akhirnya bisa bertemu setelah 20 saling mengenal.

Baca Juga:
Heboh Steno Ricardo Diduga Menyesal Tinggalkan Mawar AFI Demi Susi Latifah

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

2. Bertahun-tahun berlalu sejak semuanya pertama kali muncul di layar kaca sebagai finalis ajang pencarian bakat. Kini jebolan AFI ini tampil semakin menawan dan memikat dengan gaya masing-masing.

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

3. Meski lulus dari kontes menyanyi, nyatanya tidak semua meneruskan karier sebagai penyanyi. Beberapa sibuk dengan profesi baru seperti, Icha yang kini menjadi dokter gigi sekaligus instruktur zumba.

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

4. Momen reuni jebolan AFI musim pertama tersebut memang tidak meriah dan digelar sederhana di sebuah restoran. Tapi kehangatan dan keakraban mereka yang pertama kali berjumpa 20 tahun silam membuat netizen bernoltalgia.

Baca Juga:
Cantiknya Dibandingkan dengan Mantan Babysitter, Mawar AFI Jawab Menohok

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

5. Menurut Mawar beberapa finalis lain tak dapat hadir karena kesibukan serta domisili yang cukup jauh. Apalagi beberapa ada yang menetap di luar negeri seperti Dewi Lastmi yang tinggal di Jepang.

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

6. Tapi ketidakhadiran beberapa sahabat tidak mengurangi kehangatan pertemuan tersebut. Pasalnya mereka semua masih saling berkomunikasi dan menjaga persahabatan yang sudah dibangun ketika semuanya masih remaja dulu.

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

7. Sebelumnya, Mawar, Very, dan Ismail juga ikut acara buka puasa bersama dengan para jebolan AFI lintas generasi. Momen bukber itu dihadiri perwakilan finalis AFI dari musim pertama sampai musim 2006.

Baca Juga:
Ketimbang Mawar AFI, Steno Ricardo Sebut Susi Latifah Lebih Jago Urus Anak

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

8. Pada momen bukber lintas generasi jebolan AFI itu, Ari Tulang yang merupakan mentor rupanya ikut bergabung dan menyemarakkan suasana. Banyak netizen yang dibuat rindu dengan penampilan mereka di atas panggung usai melihat momen bukber tersebut.

Potret Reuni Jebolan AFI. (Instagram/mysamawar)

Sebagai informasi finalis AFI musim pertama berjumlah 12 orang yaitu Romi Kartiko, Icha Wuwungan, Ismail Rojali, Yenny Rizkiyanti, Herawati, Dewi Lastmi, Ve Nazarina, Rini Astuti, Petrus Kia Suban, dan Very Affandi sebagai juara 1. Bagaimana menurutmu reuni jebolan AFI tadi? Persahabatan mereka yang erat keren banget kan?

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More