Yohanes Endra | MataMata.com
Sabrina Chairunnisa. (instagram/sabrinachairunnisa_)

Matamata.com - Dapat Kursi Pesawat Rusak, Sabrina Chairunnisa Sambat: Kenapa Tetap Dijual?

Sabrina Chairunnisa mengalami peristiwa tidak menyenangkan dalam perjalanannya dengan pesawat terbang. Kepada 1,1 juta followers Instagram-nya, Sabrina mengaku mendapat kursi yang rusak.

"Kedapetan duduk di kursi rusak," tulis Sabrina Chairunnisa melalui Instagram Story pada Kamis (11/5/2023).

Baca Juga:
Sabrina Chairunnisa Bandingkan Tubuhnya dengan Miss Transgender Thailand: Lo Lebar Gue Apa

Sabrina Chairunnisa juga membagikan potret di dalam pesawat dengan kursi berwarna merah. Saat mengeluhkan kepada pramugari, istri Deddy Corbuzier tersebut rupanya mendapat jawaban yang tidak memuaskan.

"Pas komplain. Jawaban flight attendant (pramugari)nya hanya 'Oiya hidroliknya sudah rusak ibu'," beber Sabrina Chairunnisa.

Maskapai pesawat yang dimaksud Sabrina Chairunnisa adalah Garuda Indonesia. Dikenal sebagai salah satu maskapai terbaik di Indonesia, pelayanan tersebut tentu membuat Sabrina amat kecewa.

Baca Juga:
Deddy Corbuzier Ajak Sabrina Chairunnisa dan Anak Liburan ke Thailand, Malah Dibilang Kayak Momong 3 Anak

"Kalau rusak kenapa seat nya tetap dijual or pas check in kenapa ditempatin di kursi rusak @garuda.indonesia?" tutup Sabrina Chairunnisa.

Komplain Sabrina Chairunnisa terlihat tak ditanggapi oleh akun Instagram resmi maskapai. Namun penyelesaian masalah tersebut kemungkinan dilakukan melalui pesan pribadi atau Direct Message (DM).

Sabrina Chairunnisa sendiri terbang menggunakan pesawat Garuda Indonesia untuk menghadiri acara di Magelang, Jawa Tengah. Sabrina mendampingi Letnan Kolonel Tituler Deddy Corbuzier sang suami berkunjung ke SMA Taruna Nusantara.

Baca Juga:
Sabrina Chairunnisa Liburan ke Thailand, Malah Dibilang Mirip Ladyboy: Harus Senang atau Sedih?

Tak hanya berdua dengan Deddy Corbuzier, Sabrina Chairunnisa juga mengajak Nada Tarina Putri putri angkatnya. Tak sombong, Sabrina dan Nada terlihat melayani ajakan foto bersama dari para siswa SMA yang ada di sana.

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More