Matamata.com - Inge Anugrah menuntut nafkah senilai lebih dari Rp1 miliar kepada Ari Wibowo. Namun kini Inge Anugrah berpotensi gagal mendapatkan nafkah yang dituntut olehnya, kenapa?
Hal ini disampaikan oleh Ricky Saragih selaku kuasa hukum Ari Wibowo. Menurut Ricky Saragih, formula nafkah yang dituntut Inge Anugrah diduga tidak memiliki dasar hukum.
Di mana, tuntutan Inge Anugrah soal nafkah Rp1 miliar berasal dari estimasi uang bulanan senilai Rp5 juta per bulan dari Ari Wibowo.
Baca Juga:
Punya Pekerjaan Mentereng, Inge Anugrah Siap Fight Soal Hak Asuh Anak
"(Jumlah Rp1,03 miliar) itu memang tuntutan dari tergugat, kalau saya tidak salah Rp 5 juta per bulan (dikali) selama perkawinan," ujar Ricky Saragih ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (17/7/2023).
"Itu sebenarnya kalau menurut kami tidak cukup kuat karena tidak pernah diatur dalam peraturan mana pun," imbuh Ricky Saragih lagi.
Lebih lanjut kata Saragih, pihak Inge Anugrah tak bisa membuktikan bahwa Ari berkewajiban memberikan nafkah Rp5 juta per bulan selama pernikahan mereka. Karena itu, dia optimistis hakim akan menolak tuntutan tersebut.
"Tidak ada angka fix dalam sebuah rumah tangga suami harus memberi Rp 5 juta, karena ya pemerintah juga tahu bahwa keadaan setiap rumah tangga berbeda. Jadi tidak ada dasar hukumnya," kata Ricky Saragih lagi.
"Karena tadi pun dalam bukti-bukti yang sudah kami lihat dari pihak tergugat, tidak ada bukti yang menyatakan bahwa ada kewajiban dari klien kami sebagai penggugat untuk memberikan Rp 5 juta per bulan. Itu tidak dibuktikan tadi. Dan kami yakin itu tidak akan dikabulkan oleh majelis (hakim)," imbuhnya.
Di samping itu, lanjut Saragih, Ari Wibowo dan Inge Anugrah juga memiliki surat perjanjian pra nikah terkait pemisahan harta.
Baca Juga:
Ari Wibowo Kalah Telak, Viral Inge Anugrah Pamer Duit Segepok Bareng Bestie
"Kita tidak bisa memberikan harta karena harta itu terpisah," ujarnya.
Ari Wibowo menggugat cerai Inge Anugrah pada 3 April 2023 lalu. Dalam gugatan baliknya atau rekonvensi, Inge menuntut hak asuh anak dan nafkah.
Ibu dua anak itu menuntut nafkah sebesar Rp1,03 miliar dengan perhitungan jatah nafkah Rp 5 juta perbulan selama 206 bulan masa pernikahan mereka. Jumlah ini ditagih Inge Anugrah sebab selama menikah ia tidak pernah diberi nafkah tunai oleh sang suami.
Proses perceraian mereka masih bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Agenda sidang selanjutnya adalah pemeriksaan saksi pada 26 Juli 2023. (Tiara Rosana)
Berita Terkait
-
Keberatan harus Nafkahi Moana Rp10 Juta per Bulan, Teuku Ryan ternyata Hanya Sanggup Kasih Segini
-
Terungkap, Ria Ricis Sempat Bawa Teuku Ryan ke Rumah Sakit Hingga Tempat Ruqyah Demi Dapatkan Nafkah Batin
-
Teuku Ryan sampai Dirukiah Gegara Gak Pernah Nyolek Ria Ricis, Suplemen Penambah Gairah Malah Buat Main Bola!
-
Niat Ingin Bermesraan, Ria Ricis Harus Gigit Jari Karna Teuku Ryan Malah Lakukan Ini
-
Kondisi Keuangan Drop, Bisma Bassist Rocket Rockers Akui Telat Bayar SPP dan Uang Mingguan Anak
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar