
Matamata.com - Batalnya penampilan band The 1975 di WTF 2023 (We The Fest) membuat Putri Anne sangat kecewa. Sebab, Putri Anne sudah menantikan penampilan band idolanya tersebut sejak dua bulan lalu.
Putri Anne pun meluapkan emosinya lewat unggahan Instagram Story pada Minggu (23/7/2023). Band The 1975 sendiri seharusnya tampil di WTF 2023 pada Minggu malam.
Sebagai informasi, batalnya The 1975 tampil di Indoensia merupakan imbas dari perilaku Matty Healy saat tampil di festival musik di Malaysia pada Jumat (21/7/2023).
Matty Healy secara lantang mengkritik Undang-undang anti LGBT di negara yang mayoritas Muslim itu dan berciuman dengan sang bassis, Ross MacDonald, di panggung.
Sebagai penggemar, Putri Anne tak bisa menutupi rasa kecewanya. Terlebih kabar batalnya The 1975 diumumkan beberapa belas jam saja sebelum penampilan mereka di WTF 2023.
"Ini kabar yang menyakitkan hati. Aku udah menantikan buat nonton kalian sejak dua bulan lalu. Ini bukan tentang uang. Ini tentang betapa tidak profesionalnya kalian," tulis Putri Anne dalam bahasa Inggris, dilansir Instagram Story pada Minggu (23/7/2023).
Ibu satu anak itu juga menilai Matty Healey kasar dan tidak bisa menghormati negara lain. "Nggak ada yang peduli dengan 'khotbah' mu Matty, jangan jadi orang kasar dan nggak sopan! Kalian sungguh mengecewakan," tandasnya.
Sementara itu, pengumuman batalnya penampilan The 1975 disampaikan oleh pihak WTF 2023 melalui akun Instagram resmi mereka. Band The 1975 akan digantikan oleh A$AP Ferg.
"Dengan menyesal The 1975 mengumumkan bahwa pertunjukan mereka yang akan datang di Jakarta dan Taipei tidak akan berjalan sesuai rencana," tulisnya dalam unggahan Instagram-nya, Minggu (23/7/2023).
Baca Juga:
8 Potret Terbaru Putri Anne, Kini Terang-Terangan Lepas Hijab
"Band 1975 tidak pernah mengambil keputusan untuk membatalkan acara dengan enteng dan sudah menantikan penampilan mereka di Jakarta dan Taipei," lanjutnya.
Berita Terkait
-
Amanda Manopo Tegaskan Tak Terkait Gugatan Cerai Arya Saloka: Jangan Sangkutpautkan Nama Saya
-
Pertengkaran Jadi Alasan Gugatan Cerai Arya Saloka ke Putri Anne Terkuak
-
Arya Saloka Gugat Cerai Putri Anne, Ini Alasannya
-
Dulu Sempat Bilang Tak Mau Satu Project Lagi, Kini Amanda Manopo Diduga Kerja Bareng Arya Saloka Bikin Heboh
-
Diminta Rujuk, Putri Anne Ternyata Diblokir Arya Saloka
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Luna Maya dan Maxime Bouttier Resmi Urus Surat Nikah di KUA Mampang, Isyaratkan Pernikahan Makin Dekat
-
Ternyata Bukan Agama Resmi, Gading Marten Akui Keyakinannya Berbeda dari Kebanyakan Orang Indonesia
-
Olla Ramlan Tegas Tak Setuju Anak Nikah Muda: Pendidikan Dulu, Soal Jodoh Bisa Nanti
-
Fachry Albar Positif Konsumsi Narkoba
-
Aaliyah Massaid Rayakan Mitoni 7 Bulan Kehamilan dengan Kebaya Jawa, Akui Belum Tentukan Nama Anak