Ade Wismoyo | MataMata.com
Artis Tak Gengsi Jualan Kaki Lima (instagram/@mpok.atiek)

Matamata.com - Profesi artis terkadang tak bisa diandalkan hingga masa tua. Bahkan cukup banyak artis yang popularitasnya meredup di usia muda.

Oleh karena itu, para artis tak gengsi untuk banting setir ke pekerjaan lain. Beberapa bahkan rela berjualan di warung kaki lima atau berkeliling menawarkan dagangan mereka.

Semua ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari karena sepi job dari dunia entertainment. Apalagi jika mereka telah berkeluarga.

Baca Juga:
Ada Tumor Sebesar Bakso di Usus Mpok Atiek, Menangis saat Cerita ke Irfan Hakim

Lantas siapa saja artis yang tak gengsi berjualan kaki lima? Simak ulasannya di bawah ini.

1. Mpok Atiek

Artis Tak Gengsi Jualan Kaki Lima (instagram/@mpok.atiek)

Mpok Atiek dikabarkan beralih profesi sebagai pedagang es cincau menyusul diagnosis sang artis senior yang mengidap kanker usus. Kabar ini dibenarkan olehnya.

Baca Juga:
Momen Perdana Thariq Pamer Pacar di Instagram, Bibir Aaliyah Bikin Salfok: Kayak Mpok Atiek, Mengerikan!

Diungkap oleh Mpok Atiek, dirinya kini memang berjualan es cincau. Meski dikenal sebagai figur publik, dia sama sekali tak gengsi menjalani profesi barunya sekarang.

2. Sidik Eduard

Artis Tak Gengsi Jualan Kaki Lima (instagram/@sidikeduardd)

Sidik Eduard dulu dikenal sebagai salah satu bintang sinetron yang tampan. Beberapa waktu lalu dia viral usai kedapatan berjualan cilok di kawasan Depok.

Baca Juga:
Bengkak usai Oplas di Korea, Wajah Baru Nikita Mirzani Dibilang Kayak Mpok Atiek Muda

Aktor blasteran Jawa-Belanda mengaku sepi job, sedangkan keluarganya butuh untuk dihidupi. Dia akhirnya memilih untuk banting setir jadi pedagang cilok.

3. Kevin Sanova

Artis Tak Gengsi Jualan Kaki Lima (instagram/@kevin.sanova)

Nama Kevin Sanova sempat populer saat membintangi sinetron Anak Langit bersama Stefan William pada 2017. Seiring berjalannya waktu, popularitasnya meredup.

Baca Juga:
Denise Chariesta Bongkar Saldo, Wajah Nikita Mirzani Mirip Mpok Atiek

Demi bertahan hidup, Kevin Sanova terpaksa beralih profesi. Sosoknya vira setelah  kedapatan banting setir berjualan roti keliling di sebuah kompleks perumahan.

4. Adul

Artis Tak Gengsi Jualan Kaki Lima (instagram/@adulkhan83)

Adul dulu sering wira-wiri di televisi sebagai salah satu komedian populer. Namun sosoknya kini nyaris tak pernah muncul di layar kaca.

Terungkap bahwa Adul kini telah banting setir menjadi pedagang kaki lima. Bersama TikToker Wenty Eri sang istri, dia  membuka usaha warung pecel lele di rumahnya.

5. Epy Kusnandar

Artis Tak Gengsi Jualan Kaki Lima (instagram/@epy_kusnandar_official)

Meski masih aktif di dunia hiburan, Epy Kusnandar sudah memiliki usaha sampingan berupa warung Ayam Keramas Kang Mus. Usahanya diketahui berlokasi di Kalibata.

Beberapa waktu lalu Epy Kusnandar terlihat berjualan kerupuk dorokdok. Bintang sinetron Preman Pensiun ini rupanya ingin menyiapkan dana yang cukup untuk masa pensiunnya kelak.

Itu dia sejumlah artis yang tak gengsi berjualan kaki lima. Sukses selalu.

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More