Senin, 23 Desember 2024
Yohanes Endra | MataMata.com Minggu, 09 Oktober 2022 | 08:00 WIB
Loading ...
Failed to load data.

Matamata.com - Momen kebersamaan Rizky Billar dan Lesti Kejora kembali menjadi perbincangan netizen. Kali ini, ada sebuah momen di mana Rizky Billar terciduk panik saat diminta membuka WhatsApp dalam sebuah permainan.

Semula, Rizky Billar diminta memutar wheel atau mesin acak dalam sebuah spin game. Putaran wheel tersebut lantas berhenti pada sebuah kata "peluk".

Rizky Billar sempat mengira bahwa ia diminta memeluk Lesti Kejora dalam permainan itu. Namun, ternyata ia diminta para host untuk membuka handphone untuk mencari keyword dengan kata 'peluk'.

Baca Juga:
'Ngomongnya Setia Tapi Malah Mendua', Nyanyian Irfan Hakim Diduga Sindir Rizky Billar!

"Bawa hp dong? Sekarang lihat isi pesan di WhatsApp kamu dengan kata yang terpilih. Kan biasanya di WhatsApp, kalau kita cari keyword apa, akan muncul. Nah kata 'peluk' itu munculnya di mana dan sama siapa?" tanya Gilang Dirga pada Billar.

Rizky Billar dan Lesti Kejora. (Instagram/lambegosiip)

Sempat tertangkap kamera, wajah Rizky Billar syok untuk beberapa saat usai mendengarkan instruksi dari para host. Namun, ia lantas menutupi kepanikan dengan senyuman.

Di luar dugaan, para host memergoki wajah panik Rizky Billar. "Kenapa panik?" tanya Irfan Hakim.

Baca Juga:
Dapat Gelar Gorgeous Dad, Rizky Billar Harus Gigit Jari karena Tindakan Tegas Penyelenggara

Rizky Billar pun mencoba menjauhkan diri dari Lesti Kejora sembari perlahan membuka WhatsApp.

"Ini urusan laki-laki aja. Gua ngeri!" kata Rizky Billar sembari tersenyum.

"Apa yang muncul? Oh Mama Siwi. Tulisannya peluk cium buat dede," ujar para host berbarengan.

Baca Juga:
Pengacara Lesti Kejora Ambil Sikap Tegas usai Pihak Rizky Billar Bantah KDRT

Rizky Billar langsung menghela napas lega sembari buru-buru memasukkan handphone ke kantung celananya. Namun, Gilang Dirga masih penasaran.

Simak selengkapnya lewat video di atas!

Baca Juga:
Kemungkinan Jebloskan Rizky Billar ke Penjara, Polisi Blak-blakan Bilang Begini