Matamata.com - Penggemar sinetron tahun 90-an hingga 2000-an tentu tak asing dengan sosok Primus Yustisio. Kesederhanaan pria yang kini menjadi anggota DPR tersebut membuat netizen auto salut.
Salah satu kesederhanaan yang ditunjukkan oleh Primus adalah ia hobi naik KRL. Ia gemar menggunakan kendaraan umum meski memiliki kekayaan puluhan miliar.
Berdasarkan data dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), harta Primus Yustisio mencapai Rp 73 miliar.
Baca Juga:
Profil Primus Yustisio, Punya Harta RP 73 M Tapi Pilih Hidup Sederhana
Kabar mengenai Primus suka naik KRL disampaikan langsung oleh sang istri, Jihan Fahira di salah satu stasiun televisi nasional.
Akun TikTok @keluargakecildijerman berbagi potongan video perbincangan tersebut.
"Primus nih hebat ya, kaya iya, tapi sederhana. Itu yang luar biasa, makan pinggir jalan bareng keluarga," kata Irfan Hakim.
Baca Juga:
3 Sumber Kekayaan Primus Yustisio, Hartanya Tembus 73 Miliar
Sebuah video ketika Primus dan keluarga makan di warung sederhana pun ditampilkan. "Oh, ini nggak di pinggir jalan. Ini di Borobudur," kata Jihan Fahira.
Foto saat Primus naik KRL pun ditampilkan. Ternyata, foto itu diambil ketika Primus pergi ke daerah pemilihan (dapil) tempatnya mencalonkan diri, yakni Jawa Barat V.
"Jadi kalau Primus itu malas macet. Nah kalau ke dapilnya itu ada yang 3 jam, kan Kabupaten Bogor itu besar. Jadi ada yang enak dilewati mobil, ada yang enak pakai kereta," jelas Jihan.
Baca Juga:
Harta Primus Yustisio Rp73 M dan Tak Pelit ke Istri, Ari Wibowo Kena Sentil
Menurutnya, naik KRL adalah pilihan transportasi paling efektif untuk sampai ke daerah pemilihan tersebut. Terlebih karena rumahnya sangat dekat dengan rumah.
Simak selengkapnya lewat video di atas!
Terkini
- Penampakan Rumah Mewah Mahalini di Bali Mulai Didekor untuk Nikahan
- Perbandingan Tarif Ceramah Ustaz Solmed dan Pendeta Gilbert
- Mantap Berhijab, Aura Paula Verhoeven Makin Anggung dan Modis
- Ayu Ting Ting Ketemu Fans Malaysia, Aroma Tubuhnya Diomongin
- Nagita Slavina Disentil Rafathar gegara Kasih Minuman Bekas ke Sus Rini
Berita Terkait
-
Profil Jihan Fahira, Perolehan Suaranya Bersaing dengan Komeng di DPD Jabar
-
Primus Punya Kekayaan Puluhan Miliar tapi Hobi Naik KRL, Netizen: Masya Allah!
-
Profil Primus Yustisio, Punya Harta RP 73 M Tapi Pilih Hidup Sederhana
-
3 Sumber Kekayaan Primus Yustisio, Hartanya Tembus 73 Miliar
-
Borok Tasyi Athasyia Terungkap Lagi, Tabiat Inara Rusli Dibongkar Mertua