Matamata.com - Drama Korea selalu menyenangkan untuk ditonton. Selain punya bumbu romantis, cerita KDrama tak jarang punya sentuhan realistis yang memikat penonton sampai akhir. Termasuk 5 sosok wanita tangguh KDrama berikut ini nih yang layak jadi panutan.
Salah satunya adalah Kang Mo Yeon yang diperankan oleh Song Hye Kyo di Descendants of The Sun. Meskipun doi keras kepala, tapi dia kuat, mandiri, dan teguh dalam keyakinannya.
Sungguh luar biasa melihat dia mengekspresikan keyakinan yang kuat pada profesinya sebagai seorang dokter. Termasuk ketika dia harus melawan perasaannya sendiri karena pekerjaannya bertentangan dengan karakter Yoo Shi Jin yang diperankan Song Joong Ki.
Baca Juga:
Jalani Prosesi Siraman, Baim Wong Menangis
Selain Kang Mo Yeon, 4 karakter KDrama berikut ini juga adalah wanita luar biasa.
Siapa saja ya?
1. Ha Moon Soo Diperankan oleh Won Jin Ah di Just Between Lovers
Baca Juga:
Sudah Terkenal, 3 Artis Indonesia Ini Tetap Kerja Kantoran
Just Between Lovers adalah tentang Moon Soo yang merasa bersalah karena runtuhnya S Mall mengakibatkan kematian saudara perempuannya. Namun ketika dia belajar untuk menerima kenyataan, dia malah merancang sesuatu yang baru di tempat mall itu runtuh. Sebuah mall baru sekaligus memorial baginya.
Tekad Moon Soo untuk mengatasi masa lalu melalui hubungannya dengan Lee Kang Doo (Junho), seorang rekan yang selamat dari runtuhnya S Mall juga bikin meleleh. Bagaimana ketika masa lalu mereka saling berkaitan tidak membuat Moon Soo begitu saja menyerah terhadap hubungan mereka berdua.
2. Yoon Ji Ho Diperankan oleh Jung So Min di Because This Is My First Life
Baca Juga:
Song Hye Kyo dan Park Bo Gum Hadiri Konferensi Pers Encounter
Sebagai pemeran utama, Ji Ho cenderung pemalu dan tidak berpengalaman, tetapi cara dia menangani masalah dan membuat keputusan yang mengubah hidup adalah hal yang tidak mudah. Melalui suka dan duka, Ji Ho selalu dibimbing oleh keyakinannya untuk melakukan apa yang menurutnya baik.
Ji Ho tidak membiarkan keadaannya yang membutuhkan uang dan tempat tinggal membuatnya menyerah. Dia juga tidak membolehkan siapa pun mengganggu-gugat keputusannya saat dia ingin menjalani pernikahan palsu dengan Se Hee (Lee Min Ki). Ji Ho yakin pada dirinya sendiri, bahkan jika masa depannya tidak pasti.
3. Kim Mi So Diperankan oleh Park Min Young di What's Wrong With Secretary Kim
Baca Juga:
Gisella Anastasia dan 4 Artis Cantik Ini Dilamar saat Ulang Tahun
Kim Mi So (Park Min Young) benar-benar wanita tangguh yang punya pendirian. Dari awal, dia mengendalikan takdirnya sendiri. Meskipun bosnya, Lee Young Joon (Park Seo Joon), dengan gigih menginginkannya tetap tinggal, Mi So tetap bertekad menjalani hidup seperti yang dia inginkan.
Setelah bekerja tanpa lelah untuk melunasi utang ayahnya dan biaya sekolah kedua adiknya, Miso memang ingin menikmati hidup dengan caranya sendiri. Dia tetap kukuh pendirian meskipun Young Joon tidak setuju ia berhenti bekerja.
Bahkan ketika mereka bertengkar, mereka tetaplah sosok couple ideal. Mi So dengan senang hati menerima permintaan maaf Young Joon dan juga bersedia minta maaf ketika dia salah. Itu adalah karakter yang mengawetkan hubungan mereka sepanjang jalannya drama. Keren!
4. Choi Aera Diperankan oleh Kim Ji Won di Fight For My Way
Fight For My Way adalah drama tentang empat sahabat yang ingin sukses dalam pekerjaan yang mereka sukai. Kerja keras mereka mewujudkan mimpi semasa kecil patut diacungi jempol.
Choi Aera adalah sosok yang percaya diri dan teguh pendirian. Dengan mimpi ingin sukses sebagai MC, ia berjuang dari bawah untuk menemukan pijakan di dunia hiburan. Bagaimana ia tetap bertekad meskipun mengalami kesulitan layak jadi panutan.
Hal ini juga berlaku dalam hubungannya dengan Ko Dong Man (Park Seo Joon). Choi Aera tahu bagaimana mempertahankan dirinya sendiri dan menjalani hidupnya seperti yang dia inginkan alih-alih mendengarkan pendapat orang yang tidak mengerti dirinya dengan baik.
Itu dia sosok wanita tangguh KDrama yang layak jadi panutan.
Berita Terkait
-
Kim Ji Won 1st Fan Meeting Tour <Be My One> in Jakarta, Siap Temui 2.000 Penggemar
-
Bintangi Drakor 'Lovely Runner' Ep-16, Byeon Woo Seok Akui Menangis
-
Sabrina Chairunnisa Beli Sepatu Kim Ji Won di Queen of Tears, Harganya Bikin Melongo
-
Ji Chang Wook akan Datang ke Indonesia, Ini Lho yang Dirindukannya
-
Acara Ngunduh Mantu Putri Helmy Yahya di Korea Curi Perhatian, Ini Momen yang Paling Berkesan
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan