Sumarni | MataMata.com
Wendy Red Velvet (Soompi)

Matamata.com - Penyanyi asal Korea Selatan, Wendy dipastikan akan kembali tampil dengan grupnya, Red Velvet. Keputusan itu diambil setelah dirinya dinyatakan sepenuhnya pulih dari cedera.

"Dia (Wendy) telah pulih secara signifikan," kata SM Entertainment dalam keterangan resminya dilansir Soompi pada Rabu (19/8/2020).

SM Entertainment juga menjamin bahwa Wendy bakal kembali aktif promosi bareng Red Velvet setelah vakum selama delapan bulan. Dalam waktu dekat, mereka akan merilis lagu cover terbaru dari Red Velvet.

Baca Juga:
Sempat Jatuh dari Panggung, Intip Penampilan Perdana Wendy Red Velvet

"Dan dia akan berpartisipasi dalam kegiatan promosi Red Velvet dengan cara yang tidak terlalu berat baginya," sambungnya.

Wendy Red Velvet [Soompi]

Seperti diketahui, Wendy mengalami cedera usai jatuh dari panggung dengan ketinggian 2,5 meter. Kejadian itu terjadi saat dia latihan gladi bersih untuk acara Gayon Daejeon 2019 pada 25 Desember 2019.

Kala itu, Wendy memang berlatih untuk penampilan solonya menyanyikan Speechless yang dipopulerkan Naomi Scott. Selama bernyanyi, dia seharusnya menuruni anak tangga.

Baca Juga:
Tanpa Wendy, Red Velvet Akan Tetap Manggung di Akhir Tahun Nanti

Sayangnya tangga itu tidak berada di tempat yang seharusnya.

"Selama bernyanyi, Wendy berjalan menuruni anak tangga. Sayangnya, tangga tidak berada di tempat seharusnya. Saat itu lah Wendy kehilangan keseimbangan dan jatuh dari atas panggung," beber Dispatch dalam laporannya.

Wendy Red Velvet (Instagram/@wendyrvsm)

Imbas dari kejadian itu, pelantun Red Flavor ini mengalami cedera cukup parah. Tulang panggul dan pergelangan tangan kanan Wendy Red Velvet patah.

Baca Juga:
Tulang Panggul dan Tangan Patah, Kronologis Wendy Red Velvet Jatuh

Tulang pipinya juga retak hingga ada juga luka lecet dan lebam di sekujur tubuhnya.

Setelah menjalani perawatan intensif, kini kondisi Wendy sudah membaik sehingga bisa tampil dengan Red Velvet kembali.

Baca Juga:
Wendy Red Velvet Cedera Kepala Serius, Batal Tampil di SBS Gayo Daejeon

Load More