BTS (Instagram/@bts.bighitofficial)

Matamata.com - BTS baru-baru ini merilis lagu dalam Bahasa Inggris berjudul Dynamite. Tak main-main, Dynamite berhasil menduduki tangga lagu Billboard.

Lagu Dynamite berhasil mendunia bahkan menduduki trending  YouTube hampir di seluruh negara. Selain lagunya yang memang enak didengar, kesuksesan BTS tak terlepas dari dukungan para Army, sebutan untuk fans BTS.

MV Lagu Dynamite BTS. (YouTube)

Lagu Dynamite lantas berhasil menorehkan sejumlah prestasi. Seperti yang sudah dirangkum di bawah ini. Simak yuk!

Baca Juga:
5 Fakta Kematian Melisa "Army" Asal Turki yang Sempat Curhat ke Suga BTS

1. Tembus 101 juta view dalam 24 jam

BTS (Instagram/@bts.bighitofficial)

Saat dirilis pertama kali pada tanggal 21 Agustus lalu, penayangan premiere MV Dynamite BTS mendapatkan lebih dari 3 juta penonton. BTS berhasil menggeser prestasi Blackpink dalam MV How You Like That.

Jumlah penonton semakin bertambah dengan cepat. Baru 24 jam dirilis, MV Dynamite sudah ditonton lebih dari 100 juta kali.

Baca Juga:
Dynamite BTS Nomor 1 di Billboard Hot 100, Presiden Korsel Ucapkan Selamat

2. MV tercepat raih 300 juta view

BTS (Instagram/@bts.bighitofficial)

Prestasi lagu Dynamite terus bertambah. MV lagu bergenre disko itu berhasil menyentuh 300 juta penonton. Jumlah tersebut menjadikan MV Dynamite menjadi video tercepat yang menyentuh 300 juta tayangan.

Dalam waktu 15 hari, 3 jam lebih 50 menit, MV BTS berhasil menyentuh angka 300 juta penonton. Lagi-lagi BTS kembali menggeser rekor Blackpink dalam hal jumlah penonton video musik di YouTube.

Baca Juga:
Trending 1 YouTube, Lirik Lagu Dynamite BTS dan Terjemahan Bahasa Indonesia

3. Duduki tangga lagu Billboard

BTS (Koreaboo)

Tak hanya berhasil masuk ke tangga lagu dunia, Lagu Dynamite berhasil menduduki nomor 1 Billboard Hot 100. BTS berhasil memecahkan sejarah grup KPop pertama yang berhasil menjadi nomor 1 di Billboard.

Para member BTS tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Army berkat prestasi tersebut. “Saya berterima kasih kepada ARMY karena membuat prestasi luar biasa ini terwujud,” kata member termuda BTS, Jungkook, dalam konferensi pers di Seoul, Rabu (2/9/2020) dilansir dari Soompi.

4. Cetak Guiness World Records

RM BTS ultah (Koreaboo)

Prestasi boy group asuhan Big Hit Entertainment usai merilis lagu Dynamite sungguh tak main-main. Usai bertengger di Billboard, lagu Dynamite berhasil mencetak 3 rekor buku catatan Guiness World Record.

Prestasi tersebut diantaranya "Video YouTube yang paling banyak dilihat dalam 24 jam", "Video musik YouTube yang paling banyak dilihat dalam 24 jam" dan "Video musik YouTube yang paling banyak dilihat dalam 24 jam oleh grup K-Pop". BTS benar-benar membuat para Army bangga ya.

5. Dipuji Presiden Korea Selatan

BTS menang MAMA 2018 Hong Kong (Soompi)

Berkat kepopuleran BTS di kancah dunia, Presiden Korea Selatan Moon Jae In mengucapkan terima kasih kepada boy group yang debut pada tahun 2013 tersebut. Moon Jae In merasa bangga BTS bisa memberikan hiburan kepada masyarakat di tengah pandemi.

"Ini benar-benar luar biasa. Ini adalah prestasi luar biasa yang semakin membuat bangga pada dunia K-Pop. Lagu Dynamite yang berhasil menguasai tangga lagu ini memberikan pesan untuk memberikan rasa nyaman dan aman untuk orang-orang yang berjuang dalam pandemi Covid-19. Hal ini menjadi hiburan besar bagi warga Korea Selatan. Aku benar-benar mengucapkan selamat yang tulus," tulis Moon Jae In dalam akun Twitter-nya.

Load More