Matamata.com - Hwayoung eks T-ARA yang sempat vakum dari dunia hiburan akhirnya muncul dalam acara King Of Mask Singer. Acara tersebut begitu terkenal di Korea Selatan maupun para penggemar KPopers.
Hwayoung hadir menjadi talent acara tersebut. Dalam video yang baru saja diunggah oleh channel YouTube MBCEntertainment, terlihat seorang wanita memakai masker dan asyik bernyanyi yang tak lain adalah Hwayoung.
Meski bernyanyi dengan baik dan membuat panelis bergoyang, Hwayoung harus rela tersisih di babak pertama. Lantas ia membuka topengnya dan membuat para panelis dan penonton terkejut. Pasalnya sudah 2 tahun ia vakum dari dunia hiburan. Ia pun mendapat tepuk tangan dari para panelis dan penonton.
Sayangnya dalam video YouTube tersebut, Hwayoung mendapat 18 ribu dislike. Jauh lebih banyak dibandingkan yang menyukai video penampilan kembaran Hyoyoung itu.
Komentar-komentar cibiran pun banyak dialamatkan untuk Hwayoung. "DIa tidak malu atas apa yang ia perbuat. Mengapa ada orang yang tak tahu malu di dunia ini," tulis netizen geram. "Kenapa mengundangnya? member T-ARA masih bertahan. Bahkan baru-baru ini tampil bersama. Jadi dia mau muncul dan mencari perhatian juga? Aku tidak percaya bagaimana produser membiarkannya tampil?" tulis netizen kecewa.
Di tahun 2012 silam, Hwayoung membuat publik kaget saat mengatakan jika dirinya jadi korban bully member T-ARA yang lain. Ia bahkan ngaku sering diperlakukan kasar oleh para member. Rumor tersebut langsung membuat karir T-ARA anjlok.
Grup yang debut di tahun 2009 itu langsung ditinggalkan para penggemar dan dijuluki grup pem-bully. Namun di tahun 2017, Hwayoung muncul kembali dengan kabar mengejutkan.
Ia mengaku hanya mengada-ada rumor tersebut. Member T-ARA yang lain tak pernah merisaknya. Bahkan ia mengaku bahwa dirinyalah yang sering mempersulit para member.
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan