Matamata.com - Banyak sekali group KPop yang tak bertahan lama di industri hiburan Korea Selatan. Ketatnya persaingan antar grup menjadi faktor sulitnya sebuah grup mencapai kesuksesan sampai akhirnya memutuskan untuk bubar.
Berbeda dengan 5 grup di bawah ini. Sukses dan punya banyak penggemar, 5 grup ini sudah berusia 10 tahun.
Grup apa saja? Langsung simak di bawah ini ya.
Baca Juga:
Park Chorong APink Dituduh Jadi Pembully, Disebut Pernah Lakukan Ini
1. SNSD
Girl group legendaris SNSD atau yang juga bernama Girls Generation debut di tahun 2007. Tahun ini SNSD akan berusia 14 tahun pada bulan Agustus mendatang.
Kesuksesan SNSD disebut membuka jalan bagi KPop di kancah internasional. Lagu-lagunya yang ikonik sampai saat ini masih kerap didengarkan para KPopers.
Baca Juga:
SNSD Dikabarkan Comeback Formasi Lengkap, Ini Pernyataan SM Entertainment
2. Super Junior
Grup satu agensi dengan SNSD, Super Junior masih terlihat kompak di tahun 16 usai debut. Bahkan mereka masih aktif merilis album.
Super Junior juga disebut sebagai pembuka jalur bagi KPop di kancah internasional. Hingga kini, Super Junior masih punya banyak sekali penggemar dari berbagai negara.
Baca Juga:
Ganteng Banget! Minho SHINee Jadi Polisi di Drama Lovestruck In The City
3. SHINee
Grup yang sering disebut adik dari Super Junior, SHINee debut di tahun 2008. Sejak awal debut, SHINee sudah menarik perhatian para KPopers.
Meski ditinggalkan salah satu membernya, Jonghyun untuk selama-lamanya, tapi 4 member yang tersisa masih tetap kompak. Belum lama ini, SHINee merilis lagu berjudul Don't Call Me yang juga diterima dengan hangat oleh para KPopers.
4. Girl's Day
Girl's Day debut di tahun 2010 silam. Tak langsung sukses, grup tersebut berjuang bersaing di dunia hiburan Korea.
Semakin lama mereka semakin populer dan lekat dengan imej seksi. Hingga kini mereka masih kompak dan terlihat berkumpul bersama meski sudah lama tak merilis album baru.
5. APink
APink debut di tahun 2011 dan langsung jadi perhatian KPopers. Mengusung konsep innocent saat debut, grup yang awalnya punya 7 member ini dijuluki Rookie Monster karena kesuksesannya.
Pada hari Senin (19/04/21) kemarin, para member memperingati 10 tahun debut di dunia hiburan. APink bahkan mengeluarkan lagu berjudul Thank You yang merupakan bentuk ucapan khusus untuk para fans yang selama ini selalu mendukung karir mereka.
Berita Terkait
-
Mengejutkan! Tak Ada Izin Syuting, Paspor Hyoyeon, Bomi dan Kru Pick Me Trip in Bali Ditahan, Begini Kronologisnya
-
Bomi Apink dan Produser Rado Dikonfirmasi Berpacaran Sejak 2017, Ini Kata Agensi
-
Selamat! Ryeowook Super Junior Umumkan Rencana Pernikahan
-
Hyoyeon SNSD Rasakan Momen Hari Nyepi Di Bali: Betah Ya
-
16 Tahun Bergabung dengan SM Entertainment, Taemin SHINee Dikabarkan Tak akan Perpanjang Kontrak
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan