Solois IU (Instagram.com)

Matamata.com - Solois IU baru saja berulang tahun yang ke 28 atau yang ke 29 untuk hitungan Korea pada hari Minggu (16/05/21). Para fans, UAENA berlomba-lomba menggelar proyek perayaan ulang tahun penyanyi bernama asli Lee Ji Eun tersebut.

Di usianya yang baru 28 tahun, IU sudah meraih beragam prestasi baik dari dunia tarik suara maupun dunia peran. Prestasi dan bakatnya yang luar biasa tersebut membuat IU semakin dicintai penggemarnya.

Penyanyi IU (Soompi.com)

Ini dia perjalanan karir IU saat debut sampai saat ini.

1. Ditolak JYP Entertainment

Solois IU (Instagram.com)

IU mengaku pernah mengikuti audisi di JYP Entertainment. Sayang ia ditolak oleh agensi yang menaungi TWICE tersebut.

Ia pantang menyerah dengan mengikuti audisi di berbagai agensi. Sampai akhirnya ia debut di bawah naungan LOEN Entertainment di tahun 2008. Di tahun 2020 lalu,  IU pindah agensi ke EDAM Entertainment.

2. Sukses jadi penyanyi solo

Solois IU (Instagram.com)

IU bisa dibilang merupakan salah satu penyanyi terbaik di Korea Selatan. Suaranya yang khas dan menenangkan membuat lagu-lagunya bisa didengar oleh berbagai kalangan.

Load More