Matamata.com - Para penggemar drama Korea siap-siap dengan banyak drama baru yang segera tayang 2022 mendatang. Salah satunya drama Why Oh Soo Jae?. Drama ini menggandeng aktor yang tengah naik daun, Hwang In Yeop. Fakta Why Oh Soo Jae? menjadi dicari-cari oleh para penggemar drakor pasca para pemerannya telah dikonfirmasi.
Why Oh Soo Jae juga menggandeng aktris yang dikenal sebagai ratu drama romantis, Seo Hyun Jin. Drama Why Oh So Jae? ini menceritakan tentang kisah romansa antara seorang pengacara dengan mahasiswa universitas hukum.
Dijadwalkan tayang pada paruh pertama 2022, simak fakta Why Oh Soo Jae? yang telah dirangkum dari berbagai sumber berikut ini.
Baca Juga:
Daebak! Lee Seung Gi Ditawari Akting di Drama Korea Supernote
1. Tayang 2022
Tim produksi drama Why Oh Soo Jae? telah mengonfirmasi aktor dan aktris yang turut berperan dalam drama tersebut. Hwang In Yeop, Seo Hyun Jin, dan aktor veteran Heo Joon Ho telah dikonfirmasi membintangi Why Oh Soo Jae?
Melansir dari Soompi, drama Why Oh Soo Jae ini akan tayang di SBS pada paruh pertama 2022 mendatang.
Baca Juga:
Tonton 6 Drama Korea ini saat Turun Hujan, Dijamin Makin Syahdu!
2. Hwang In Yeop sebagai Gong Chan
Nama aktor Hwang In Yeop semakin melambung berkat membintangi drama komedi romantis True Beauty pada 2020 hingga awal 2021 lalu. Akting Hwang In Yeop sebagai second lead bernama Han Seo Joon mampu membuat para penontonnya terkena second lead syndrome.
Berkat nama Hwang In Yeop yang kian melambung, Hwang In Yeop lalu didapuk sebagai pemeran utama pria dalam drama baru Why Oh Soo Jae? Hwang In Yeop berperan sebagai Gong Chan, seorang mahasiswa hukum. Gong Chan merupakan pria yang berhati hangat dan memiliki masa lalu yang menyakitkan meski hidupnya masa kini terbilang mulus.
Baca Juga:
5 Drama Korea Rating Tinggi Selama September 2021, Masih Tayang di Oktober
3. Seo Hyun Jin sebagai Oh Soo Jae
Seo Hyun Jin telah melanglang buana membintangi sejumlah drama Korea populer. Seo Hyun Jin berperan sebagai Oh Soo Jae dalam drama baru Why Oh Soo Jae? Ia merupakan seorang pengacara muda di firma hukum TK terkemuka yang namanya telah dikenal banyak orang.
Sebagai Oh Soo Jae, Seo Hyun Jin diceritakan telah berjuang mati-matian demi mencapai kesuksesan hidupnya. Namun, hidupnya menjadi kacau ketika ia mengambil keputusan yang salah. Alih-alih merasa menyesal, Oh Soo Jae justru semakin bertekad lagi untuk menjadi lebih tinggi lagi. Oh Soo Jae kemudian memutuskan untuk mencintai dirinya sendiri setelah bertemu dengan seorang pria muda.
Baca Juga:
7 Drama Korea Berlatar Pedesaan, Terbaru Hometown Cha Cha Cha
4. Heo Joon Ho sebagai Choi Tae Guk
Aktor veteran Heo Joon Ho juga turut berperan dalam drama romantis yang dibumbui dengan kisah melodrama ini. Heo Joon Ho berperan sebagai Choi Tae Guk, pemimpin firma hukum TK. Choi Tae Guk merupakan orang yang selalu melangkah tanpa ragu-ragu melintasi batas baik dan jahat untuk mewujudkan keinginannya.
Choi Tae Guk mengawasi gerak-gerik Oh Soo Jae yang setia padanya. Salah satu hal yang perlu diwaspadai dari drama ini, yakni konfrontasi menegangkan dan sinergi yang kuat antara Heo Joon Ho dan Seo Hyun Jin.
5. Bae In Hyuk sebagai Choi Yoon Sang
Bae In Hyuk juga telah dikonfirmasi membintangi drama Why Oh Soo Jae? Bae In Hyuk tampil sebagai Choi Yoon Sang, mahasiswa hukum yang berasal dari keluarga kaya raya. Sebagai Choi Yoon Sang, Bae In Hyuk tampil sebagai putra dari Choi Tae Guk yang diperankan oleh Heo Joon Ho. Ia diceritakan sebagai mahasiswa yang menyukai Oh Soo Jae.
Demikian deretan fakta Why Oh Soo Jae? Meski bergenre romantis, drama ini juga akan dibumbui dengan melodrama. Udah gak sabar buat nonton aksi mereka?
Berita Terkait
-
Bintangi Drakor 'Lovely Runner' Ep-16, Byeon Woo Seok Akui Menangis
-
Ji Chang Wook akan Datang ke Indonesia, Ini Lho yang Dirindukannya
-
Acara Ngunduh Mantu Putri Helmy Yahya di Korea Curi Perhatian, Ini Momen yang Paling Berkesan
-
Byeon Woo Seok Pacaran dengan Model Jeon Ji Su, Ini Kata Agensi
-
Beby Tsabina Pose Pakai Hanbok Banjir Pujian: Kayak di Drama Korea!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan