Matamata.com - Drama Korea tidak hanya mengangkat kisah rumah tangga atau persoalan anak muda. Kadang mereka mengangkat tema lain sehingga membuat ceritanya lebih berfariasi.
Salah satunya drakor tentang dunia fashion yang kerap bikin penonton terbius dengan penampilan para bintang yang trendi saat memakai pakaian desainer.
Menonton drakor tentang dunia fashion lebih banyak memanjakan mata. Namun, tentunya beberapa drakor di bawah ini membawa industri fashion ke tingkat yang sama sekali baru karena dibumbui kisah romansa khas drama Korea.
Baca Juga:
Nggak Kapok, Vicky Prasetyo Siap Nikah Lagi usai Cerai dari Kalina Oktarani
Terbaru Now We Are Breaking Up, penasaran dengan drakor tentang dunia fashion yang populer? Kepoin ulasannya di bawah ini dilansir Soompi dan sumber lainnya.
1. Baby Faced Beauty (2011)
Salah satu drama yang mengangkat kisah dunia fashion adalah Baby Faced Beauty yang dibintangi Jang Nara dan Choi Daniel tahun 2011. Selain fashion, drama ini juga menyinggung isu usia dalam industri di mana orang dipekerjakan berdasarkan usia muda mereka.
Baca Juga:
DJ Indah Cleo Meninggal Dunia, Jadi Korban Bentrokan dan Hangus Terbakar
Jang Nara berperan sebagai Lee So Young, karyawan pabrik kain pekerja keras yang memalsukan usianya untuk menggantikan saudara perempuannya di sebuah perusahaan mode besar sebagai seorang desainer. Keahlian dan wajah awet mudanya bikin direktur pemasaran (Choi Daniel) jatuh hati.
2. Fashion King (2012)
Fashion King juga menyoroti dunia fashion yang kompetitif. Drama ini dibintangi oleh Yoo Ah In sebagai Kang Young Gul. Dia memulai kariernya dari penjual pakaian di Dongdaemun dan kemudian menjadi desainer kelas dunia usai terinspirasi oleh calon desainer berbakat (Shin Se Kyung).
Baca Juga:
10 Potret Transformasi Maia Estianty, Masih Cantik di Usia Kepala 4
Segalanya menjadi rumit ketika mereka bertemu dengan seorang pengusaha mode yang tajir melintir dari keluarga chaebol (Lee Je Hoon) dan mantan pacarnya (Yuri Girls' Generation) yang juga bekerja di industri yang sama. Ini adalah drama bertabur bintang yang para karakternya punya cara sendiri untuk meraih impian mereka.
3. She Was Pretty (2015)
She Was Pretty yang dibintangi Hwang Jung Eum, Park Seo Joon dan Choi Siwon adalah drama yang mengangkat kisah tentang kemewahan industri majalah mode. Kim Hye Jin (Hwang Jung Eum) adalah seorang copy editor pekerja keras dan terampil. Dia merasa tidak percaya diri usai bertemu dengan kekasih masa kecilnya, Ji Sung Joon (Park Seo Joon), yang menjadi direktur perusahaannya.
Baca Juga:
Sarwendah Cek Pembangunan Rumah Baru, Sosok 'Calon Mantu' Curi Perhatian
Selain transformasi Kim Hye Jin dan kisah cintanya dengan Ji Sung Joon, drama ini menampilkan banyak cerita tentang dunia fashion untuk majalah. Bagaimana para karyawannya berusaha keras menyajikan sisi dunia mode dengan gaya terbaik kepada pembaca sangat keren untuk disaksikan.
4. Record of Youth (2020)
Bila She Was Pretty menyoroti majalah fashion, maka Record of Youth adalah tentang industri modeling di Korea. Drama ini menggambarkan bagaimana anak muda Korea yang bercita-cita menjadi model mengalami banyak kesulitan di industri yang sangat kompetitif ini, termasuk pelatihan intensif, pengawasan publik, standar kecantikan yang tinggi, dan lainnya.
Drama yang dibintangi Park Bo Gum, Park So Dam dan Byun Woo Seok ini juga menunjukkan situasi bagaimana sulitnya model yang ingin beralih ke akting. Kamu bisa menyimak perjalanan Sa Hye Joon (Park Bo Gum) saat dia dihadapkan pada pilihan untuk mengorbankan persahabatan, cinta, dan keluarga demi mencapai mimpinya.
5. Now We Are Breaking Up (2021-2022)
Lawan main Park Bo Gum di Encounter, Song Hye Kyo baru-baru ini juga membintangi drama dengan latar industri fashion berjudul Now We Are Breaking Up. Song Hye Kyo berperan sebagai Ha Young Eun, seorang desainer berbakat yang menempati posisi tinggi di sebuah perusahaan mode.
Drama ini menyoroti perjuangan di dunia fashion mulai dari mendesain, mencari sumber bahan baku, produksi, dan bahkan sampai meluncurkan koleksi baru. Tak sampai di situ, pemasaran dan penjualan di toko juga dikupas tuntas. Kisah cinta Ha Young Eun dan seorang fotografer fesyen terkenal bernama Yoon Jae Guk (Jang Ki Young) juga patut diantisipasi di drama ini.
Itu dia beberapa drakor tentang dunia fashion yang patut kamu saksikan. Dari beberapa judul di atas, mana nih yang jadi favoritmu?
Berita Terkait
-
Ririn Rinura Dapat Support dari HIPKA
-
3 Desainer ASEAN Turut Memukau Panggung JF3 Fashion Festival 2024
-
PINTU Incubator Mendukung Kolaborasi Talenta Fashion Indonesia-Prancis di JF3 Fashion Festival
-
Rayakan Perkembangan Dunia Mode, Lakon Indonesia Hadir dengan Koleksi Siap Pakai Dalam Tema Street Wear
-
Sukses Bisnis Fashion, Raffi Ahmad Perkenalkan Rock Style 'Vape NIXX'
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan