Ade Wismoyo | MataMata.com
Fakta Please Send a Fan Letter (Kolase Instagram/@kbsdrama/@jtbcdrama)

Matamata.com - Drama Korea If You Wish Upon Me masih tayang, tapi Sooyoung SNSD sudah dikonfirmasi untuk membintangi drama baru. Inilah fakta Please Send a Fan Letter, drama baru Sooyoung yang rencananya akan tayang pada bulan November 2022 mendatang. 

Yup, Sooyoung Girls' Generation sudah dikonfirmasi membintangi drama baru yang bergenre rom-com. Drama terbaru MBC yang berjudul Please Send a Fan Letter (judul literal) ini juga akan dibintangi oleh aktor ganteng Yoon Park yang sebelumnya membintangi Forecasting Love and Weather.

Fakta Please Send a Fan Letter (Kolase Instagram/@sooyoungchoi/@yoon.bak)

Buat yang sudah penasaran seperti apa cerita drama baru yang menggaet Sooyoung dan Yoon Park sebagai pemeran utama ini, yuk simak ulasannya di bawah ini. Kepoin fakta Please Send a Fan Letter serta detail karakternya seperti dilansir dari Soompi dan berbagai sumber. Yuk kepoin bareng-bareng sebelum nonton!

Baca Juga:
Digosipkan Tak Akur dengan Kurma Citayam, Klarifikasi Jeje Slebew Bikin Netizen Curiga

1. Cerita Please Send a Fan Letter yang Bergenre Komedi Romantis

Fakta Please Send a Fan Letter (Instagram/@mbcdrama_now)

Please Send a Fan Letter merupakan drama komedi romantis tentang seorang aktris yang menghadapi krisis terbesar dalam hidupnya di industri hiburan. Drama ini juga menyoroti kisah seorang pria yang menjaga perasaan putrinya dengan menulis balasan palsu untuk surat penggemarnya. 

Drama menarik ini akan dipimpin oleh sutradara Jung Sang Hee. Sutradara ini ikut menyutradarai drama From Now On, Showtime beberapa waktu lalu. Chemistry Sooyoung dan Yoon Park, serta cerita Please Send a Fan Letter yang menghangatkan hati diharapkan akan mengesankan dan membuat pemirsa terhibur. 

Baca Juga:
Keluarga dan Hartanya Pernah Diambil Oleh Seseorang, Maia Estianty: Tenang Aja Nanti Diganti sama Allah

2. Karakter Sooyoung SNSD

Fakta Please Send a Fan Letter (Instagram/@sooyoungchoi)

Sooyoung SNSD akan berperan sebagai Han Kang Hee di Please Send a Fan Letter. Dia adalah seorang artis top yang sedang menghadapi krisis terbesar dalam hidupnya di dunia hiburan karena surat penggemar. 

Transformasi baru Sooyoung SNSD sebagai Han Kang Hee patut diantisipasi bila melihat keterampilan aktingnya yang mendalam di berbagai proyek sebelumnya. Sooyoung sebelumnya pernah membintangi Run On, So I Married The Anti-Fan, Move to Heaven, If You Wish Upon Me dan lainnya.

Baca Juga:
8 Momen Verrell Bramasta Buka Kado Ultah, Natasha Wilona Salah Ukuran Sepatu

3. Karakter Yoon Park

Fakta Please Send a Fan Letter (Instagram/@yoon.bak)

Yoon Park atau Yoon Bak akan berperan sebagai karakter yang bernama Bang Jung Suk di drama barunya ini. Dia adalah pria yang belum menikah, tetapi sudah menjadi ayah dan harus membesarkan putrinya yang mengidap leukemia seorang diri. 

Bang Jung Suk adalah sosok ayah berhati hangat dan optimis yang ingin mewujudkan keinginan putrinya karena dia menjalani kemoterapi yang menyakitkan. Kemampuan akting Yoon Park sebagai ayah yang pengasih melalui peran Bang Jung Suk pastinya sayang banget dilewatkan karena dia sudah menunjukkan aktingnya yang keren di berbagai drama seperti Birthcare Center, You Are My Spring, Forecasting Love and Weather dan masih banyak lagi.

Baca Juga:
5 Drama Terbaru Soo Ae yang Lagi Ultah ke-43, Ada Sweet Stranger and Me dan Artificial City

4. Sama-Sama Membintangi Drakor Baru di Tahun 2022

Fakta Please Send a Fan Letter (Kolase Instagram/@kbsdrama/@jtbcdrama)

Baik Sooyoung SNSD maupun Yoon Park sama-sama punya drakor baru di tahun 2022 ini. Sooyoung SNSD saat ini masih membintangi drama baru berjudul If You Wish Upon Me yang berkisah tentang tim sukarelawan yang berusaha mewujudkan keinginan pasien kanker stadium akhir. Drama ini juga dibintangi oleh Ji Chang Wook dan Sung Dong Il sebagai pemeran utama. 

Sementara itu, Yoon Park belum lama ini menamatkan drama barunya yaitu Forecasting Love and Weather tentang kehidupan kerja dan cinta para karyawan di Administrasi Meteorologi Korea. Drama yang juga dibintangi oleh Park Min Young, Song Kang, dan Yura Girl's Day ini tayang dari 12 Februari sampai 3 April 2022 lalu. 

Itu dia beberapa fakta Please Send a Fan Letter, drama rom-com baru yang dibintangi oleh Sooyoung SNSD dan Yoon Park. Drama ini rencananya  akan tayang perdana pada November 2022 di MBC. Jadi tunggu kabar selanjutnya soal tanggal rilisnya ya. Siapa yang sudah nggak sabar nonton drama ini?

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More