Yohanes Endra | MataMata.com
Sinopsis Daily Dose of Sunshine (Instagram/@theswoonnetflix)

Matamata.com - Aktris senior Lee Jung Eun yang hari ini sedang ultah siap membintangi drama baru yang menarik dengan Park Bo Young. Inilah sinopsis Daily Dose of Sunshine, serial original terbaru Netflix yang bakal dibintangi oleh keduanya.

Serial Netflix teranyar Daily Dose of Sunshine yang menggaet Park Bo Young, Yeon Woo Jin, Jang Dong Yoon, dan Lee Jung Eun akan tayang perdana pada kuartal keempat tahun 2023. Ini merupakan drama baru Park Bo Young setelah Doom at Your Service tahun 2021 lalu.

Sinopsis Daily Dose of Sunshine (Instagram/@theswoonnetflix)

Yang sudah kepo gimana aksi Park Bo Young jadi perawat, yuk simak sama-sama sinopsis Daily Dose of Sunshine. Siap-siap terharu dengan kisahnya lewat ulasan menarik yang dilansir dari Soompi dan sumber lainnya di bawah ini. Check this out!

Baca Juga:
Sinopsis Serial Open BO, Bikin Heboh Karena Dibintangi Wulan Guritno

Sinopsis Daily Dose of Sunshine

Sinopsis Daily Dose of Sunshine (Kolase Instagram/@boyoung0212_official/@jtbcdrama/@dongyicompany.official/@tvn_drama)

Daily Dose of Sunshine yang diangkat ceritanya dari webtoon Morning Comes to Psychiatric Wards Too dan pengalaman nyata seorang perawat psikiatri akan disutradarai oleh Lee Jae Gyu. Lee Jae Gyu adalah sutradara yang pernah memimpin proyek hits seperti The King 2 Hearts dan All of Us Are Dead.

Dramanya akan mengangkat kisah perawat bernama Jung Da Eun (Park Bo Young) saat bertugas di bangsal psikiatri. Selain Park Bo Young, drama ini juga menggaet Yeon Woo Jin, Jang Dong Yoon, dan Lee Jung Eun dalam peran penting.

Baca Juga:
Wulan Guritno Jadi Wanita Panggilan di Serial Open BO, Poster Seksinya Bikin Geger

Pemain Daily Dose of Sunshine

Sinopsis Daily Dose of Sunshine (Instagram/@boyoung0212_official)

Park Bo Young akan memainkan peran sebagai seorang perawat yang bernama Jung Da Eun. Dia dipindahkan dari departemen penyakit dalam ke departemen kesehatan mental.

Sebagai seorang pemula di bangsal psikiatri, Jung Da Eun masih canggung dalam banyak hal, tetapi dia berusaha yang terbaik untuk merawat pasiennya dengan tulus. Dia pun tumbuh dewasa secara pribadi dan profesional dalam prosesnya.

Baca Juga:
5 Fakta Adinia Wirasti, Aktris Serial Web Mendua yang Disebut Kurang Terkenal

Sinopsis Daily Dose of Sunshine (Instagram/@jtbcdrama)

Yeon Woo Jin akan berperan sebagai Dong Go Yun, seorang ahli proktologi yang punya kepribadian unik. Aksi tulus Jung Da Eun saat bertugas membuatnya tersenyum dan terhibur.

Jang Dong Yoon akan menaklukkan peran sebagai teman dekat Jung Da Eun yang bernama Song Yu Chan. Mereka berdua berteman akrab dan sering bertengkar. Di balik kepribadiannya yang ceria, Song Yu Chan sebenarnya menyimpan luka yang dalam.

Lee Jung Eun akan menjajal peran barunya sebagai Song Hyo Shin, kepala perawat yang berpengalaman. Dia selalu perhatian dan membantu para perawat lain di bangsal psikiatri dengan kemampuannya yang hebat.

Alasan Nonton Daily Dose of Sunshine

Sinopsis Daily Dose of Sunshine (Instagram/@dongyicompany.official)

Dengan pemeran bertabur bintang dan arahan sutradara All of Us Are Dead yang terkenal, Daily Dose of Sunshine jelas patut diantisipasi. Apalagi kamu wajib banget nonton drama ini kalau mau lihat transformasi baru Park Bo Young sebagai perawat.

Park Bo Young selama ini dikenal dengan drama-dramanya yang populer termasuk Oh My Ghost, Strong Girl Bong-Soon, Abyss, Doom at Your Service, dan lainnya. Yeon Woo Jin juga sudah membuktikan kemampuan aktingnya di drama-drama terbaru seperti I Wanna Hear Your Song, Search, Undercover, dan Thirty Nine.

Sinopsis Daily Dose of Sunshine (Instagram/@tvn_drama)

Jang Dong Yoon lagi laris manis di dunia akting nih karena selain Daily Dose of Sunshine, dia juga tampil di drama baru berjudul The King of Desert, My Man is Cupid, dan Oasis. Sementara itu, transformasi baru Lee Jung Eun di Daily Dose of Sunshine tentu patut dikepoin karena aktingnya di drama anyar Juvenile Justice, Our Blues, Yonder, dan Missing: The Other Side Season 2 keren sekali.

Itulah sinopsis Daily Dose of Sunshine, drama Korea baru Park Bo Young setelah Doom at Your Service sebagai perawat di bangsal psikiatri. Penasaran gimana akting ciamiknya dan chemistry menariknya dengan lawan main? Daily Dose of Sunshine dijadwalkan tayang perdana pada kuartal keempat tahun 2023. Tunggu tanggal rilisnya ya!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More