Nur Khotimah | MataMata.com
Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

Matamata.com - Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin langsung menarik perhatian karena dialah aktris cantik yang akan adu akting dengan Cho Seung Woo di drama ini. Drama ini akan tayang di JTBC pada 4 Maret 2023 mendatang.

Diangkat dari webtoon populer, Divorce Attorney Shin atau yang sebelumnya dikenal dengan judul Sacred Divorce ini adalah drama yang menyoroti tentang kisah pengacara perceraian berbakat bernama Shin Sung Han (Cho Seung Woo). Selain Han Hye Jin dan Cho Seung Woo, drama ini juga akan dibintangi oleh Kim Sung Kyun, Jung Moon Sung, Kang Mal Geum, dan aktor keren lainnya.

Divorce Attorney Shin merupakan drama baru Han Hye Jin setelah tahun 2018 lalu membintangi Hold Me Tight. Kamu juga bisa menyaksikan betapa ciamik akting dari aktris 41 tahun ini di The Thorn Birds, Syndrome, A Word From Warm Heart dan masih banyak lagi.

Baca Juga:
8 Adu Peran Pemain Drama Divorce Attorney Shin, Terbaru dari Cho Seung Woo dan Han Hye Jin

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

Yuk langsung saja kita intip sama-sama deretan pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin di bawah ini. Kepoin potret dan kenalan sama karakternya seperti dilansir dari Instagram resmi JTBC, Soompi, dan lainnya. Baca dulu sebelum nonton bulan depan yuk!

1. Divorce Attorney Shin akan ditulis oleh Yoo Young Ah, penulis drama populer Thirty Nine yang juga tayang di JTBC. Han Hye Jin akan membintangi drama ini sebagai Lee Seo Jin, seorang DJ radio dan mantan prakirawan cuaca yang terjebak dalam pernikahan yang menyakitkan.

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

2. Ini poster drama yang menampilkan empat pemeran utamanya. Cho Seung Woo sebagai Shin Sung Han, mantan pianis klasik yang menjadi pengacara perceraian usai peristiwa yang mengejutkan. Kim Sung Kyun dan Jung Moon Sung akan memerankan sahabat Shin Sung Han yaitu Jang Hyung Geun dan Jo Jung Sik.

Baca Juga:
Sinopsis Sacred Divorce, Drama Baru Penulis Thirty Nine yang Gaet Cho Seung Woo dan Han Hye Jin

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

3. Untuk mengakhiri pernikahannya yang seperti neraka dan memperebutkan hak asuh anak, Lee Seo Jin akan menggandeng Shin Sung Han sebagai pengacaranya. Usai kehilangan kenikmatan hidup, Shin Sung Han yang sempat menjadi profesor musik di Jerman memang mulai bekerja sebagai pengacara perceraian.

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

4. Lee Seo Jin adalah wanita karier yang cerdas, cantik, dan elegan. Dia bikin iri semua orang dengan kehidupannya yang terlihat sempurna dengan suami yang hebat dan putra yang menyenangkan. Namun sebenarnya, Lee Seo Jin menyimpan rasa sakit yang luar biasa.

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

5. Han Hye Jin sendiri menggambarkan karakternya sebagai burung cantik yang terperangkap dalam sangkar. Karakternya yang tangguh dan terus melangkah ke depan apapun situasinya diharapkan akan memberi harapan hidup bagi seseorang di luar sana yang menyimpan luka yang sama.

Baca Juga:
5 Drama Terbaru Han Hye Jin yang Lagi Ulang Tahun ke-41, Hold Me Tight Bikin Baper

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

6. "Saya merasa dramanya sangat mengagumkan dan menghibur bagaimana dia menemukan kekuatan, keberanian, dan cinta seorang ibu melalui orang-orang yang baik," kata Han Hye Jin soal karakter barunya di Divorce Attorney Shin seperti dilansir Soompi.

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

7. "Meskipun ibu itu adalah sosok yang kuat, namun mereka menjadi lemah jika menyangkut tentang anak-anak mereka. Siapa pun yang memiliki anak-anak mungkin bisa memahami drama ini," lanjut aktris cantik kelahiran tahun 1981 itu yang mampu memahami peran dan rasa sakit karakternya itu.

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

8. Selain karena naskahnya yang bagus dan menghibur, Han Hye Jin juga ungkap alasan lainnya mau bergabung di Divorce Attorney Shin. Dia mengaku tak ada alasan untuk ragu karena akan bekerja sama dengan Cho Seung Woo, Kim Sung Kyun, Jung Moon Sung, dan Kang Mal Geum di drama ini.

Pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin (Instagram/@jtbcdrama)

Itu dia deretan pesona Han Hye Jin di Divorce Attorney Shin, drama Korea barunya dengan Cho Seung Woo. Kamu penasaran gimana aktingnya yang keren di drama ini? Divorce Attorney Shin akan tayang perdana pada 4 Maret 2023 mendatang di JTBC. Catat tanggal rilisnya dan jangan lupa nonton!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More