Ade Wismoyo | MataMata.com
Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Matamata.com - Dibintangi oleh Kim Go Eun sampai Lee Do Hyun, ada film Korea baru dan bertabur bintang yang patut kamu nantikan. Makanya yuk simak sinopsis Exhuma di bawah ini karena filmnya akan tayang bulan depan!

Exhuma adalah film misteri okultisme baru yang akan rilis di bioskop pada bulan Februari 2024 nanti. Film ini menggaet deretan bintang Korea ternama termasuk Choi Min Sik, Kim Go Eun, Yoo Hae Jin, dan Lee Do Hyun.

Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Sambil nunggu tanggal mainnya diumumkan, simak dulu sinopsis Exhuma di bawah ini! Kenalan dengan empat pemain utamanya melansir dari Soompi dan sumber lainnya. Check this out!

Baca Juga:
Sinopsis Wedding Impossible, Drama Korea Baru yang Menampilkan Jeon Jong Seo dan Moon Sang Min

Sinopsis Exhuma 

Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Film misteri okultisme yang berjudul Exhuma akan mengungkap peristiwa aneh yang melibatkan beberapa orang. Mereka adalah seorang ahli feng shui, seorang petugas pemakaman, dan dua dukun muda. Keempat orang ini hendak menggali dan merelokasi kuburan misterius dengan imbalan uang yang besar. 

Dipimpin oleh sutradara Jang Jae Hyun dari The Priests dan Svaha: The Sixth Finger, Exhuma menggaet Choi Min Sik, Kim Go Eun, Yoo Hae Jin, dan Lee Do Hyun sebagai pemeran utama. Exhuma dijadwalkan tayang di bioskop pada bulan Februari 2024 mendatang.

Baca Juga:
4 Fakta Royal Loader: Drama Korea Baru Lee Jae Wook, Lee Jun Young, dan Hong Su Zu

Pemain Exhuma 

Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Aktor veteran Choi Min Sik yang nggak kaleng-kaleng aktingnya akan berperan sebagai ahli feng shui yang bernama Sang Deok. Sang Deok nantinya akan bertugas untuk menemukan lokasi wilayah tersebut.

Aktris cantik Korea Kim Go Eun akan memainkan peran sebagai Hwa Rim di film misteri Exhuma. Hwa Rim adalah seorang dukun yang ahli dalam menenangkan roh pendendam. 

Baca Juga:
13 Drama Korea Tayang Bulan Januari 2024, Ada A Shop for Killers dan Doctor Slump

Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Aktor senior Yoo Hae Jin juga akan menunjukkan kemampuan aktingnya yang luar biasa keren di film Exhuma. Yoo Hae Jin akan berperan jadi petugas pemakaman yang bernama Yong Geun.

Tak ketinggalan ada aktor tampan Korea Lee Do Hyun yang juga bergabung di film misteri horor ini sebagai karakter yang bernama Bong Gil. Bong Gil adalah seorang dukun muda yang ahli mantra.

Alasan Nonton Exhuma 

Baca Juga:
5 Drama Korea Terbaik 2023 yang Keren Abis, Ada Moving dan The Glory Part 2

Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Buat kamu penggemar film bergenre misteri, thriller, supernatural, dan horor boleh banget nih nonton Exhuma. Apalagi film ini menggaet bintang ternama Korea yang pastinya sudah tak perlu diragukan lagi kemampuan aktingnya bila melihat proyek-proyek mereka selama ini.

Exhuma adalah film terbaru Choi Min Sik setelah In Our Prime pada tahun 2022 lalu. Drama terbarunya yang juga mencuri perhatian adalah Big Bet dan Big Bet Season 2 pada tahun 2022-2023. 

Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Aktris Kim Go Eun membintangi Exhuma usai penampilannya yang mengesankan di film Hero pada tahun 2022. Pada tahun 2022 lalu, dia juga membintangi drama Yumi's Cells Season 2 dan Little Women.

Sementara itu, Exhuma adalah film baru Yoo Hae Jin usai Confidential Assignment 2: International dan The Night Owl tahun 2022, serta Honey Sweet tahun 2023. Yoo Hae Jin juga punya dua film baru yaitu Dog Days yang akan rilis pada 7 Februari 2024 dan Moral Hazard yang masih harus dinanti jadwal rilisnya.  

Sinopsis Exhuma (Instagram/@showbox.movie)

Exhuma tentunya bisa menjadi obat kangen untuk penggemar Lee Do Hyun karena Lee Do Hyun saat ini sedang menjalani wajib militer. Kamu juga bisa melihat akting keren dari aktor tampan kelahiran tahun 1995 ini di beberapa drama baru termasuk The Glory, The Glory Part 2, The Good Bad Mother, Sweet Home Season 2, dan Death's Game. 

Itu dia sinopsis Exhuma, film misteri baru yang dibintangi oleh Choi Min Sik, Kim Go Eun, Yoo Hae Jin, dan Lee Do Hyun dalam peran penting. Exhuma akan tayang perdana di bioskop pada bulan Februari 2024 mendatang. Siapa yang sudah penasaran? Tunggu tanggal mainnya ya!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More