Matamata.com - PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko bekerjasama dengan Rajawali Indonesia Communication menggelar sebuah event kolosal konser musik orchestra bertajuk Prambanan Orchestra.
Prambanan Orchestra ini akan digelar pada 20 Oktober 2018 mendatang, di Candi Prambanan, Yogyakarta.
Musisi sekaligus komposer dunia asal Yunani, Yanni, akan memeriahkan panggung Prambanan Orchestra.
Baca Juga:
Baru Dibuka 2 Bulan, Restoran Milik Idol K-Pop Henry Terbakar
Event Prambanan Orchestra sendiri perdana dilaksanakan tahun ini, yang juga menjadi bagian dari rangkaian tour bertajuk "Yanni 25 Acropolis."
Musisi berusia 63 tahun itu memilih Candi Prambanan sekaligus untuk mengenang karya-karyanya pada album "Live at the Acropolis" yang diperkenalkan pertama kali di The Acropolis of Athens pada tahun 1994 silam.
The Acropolis of Athens merupakan situs bersejarah yang berada di Kota Athena, Yunani, yang letaknya berada di sebuah tebing berbatu.
Baca Juga:
Sukses Main Film, Ini 5 Barang Mewah Kesayangan Vanesha Prescilla
Rencananya, Prambanan Orchestra ini akan dijadikan event tahunan, sepeti Prambanan Jazz dan JogjaROCKarta.
"Dari hasil sharing, kita TWC berkolaborasi dengan Rajawali Indonesia Communication akan menyelenggarakan event musik ini yang akan dilaksanakan tahunan," kata Edy Sutijono, Direktur Utama TWC, saat jumpa pers di kawasan Candi Prambanan, Yogyakarta, Selasa (3/7/2018).
Event ini juga bertujuan untuk membantu mewujudkan program-program pemerintah dalam menarik wisatawan lokal maupun macanegara.
"Kami berharap Prambanan Orchestra nantinya akan menjadi destinasi alternatif baru dalam upaya memajukan dnia pariwisata Indoensia, khususnya memperkenalkan kepada dunia internasional," lanjutnya.
Kedua promotor bekerjasama dengan PT. Melon Indonesia sebagai Exclusive Ticketing Partner.
Sementara tiket dapat dibeli pada tanggal 15 Juli secara reguler dengan harga Silver Rp 1 juta, Gold Rp 2 juta, Platinum Rp 3 juta dan Diamond Rp 6 juta.
Tiket-tiket tersebut bisa didapat melalui Tiket.com, TiketApaSaja.com, Loket.com, Kiostix.com, Blanja.com, BookMyShow, RajaKarcis.com, Traveloka, Gotix, serta di ticket box offline di Alfamart seluruh Indonesia.
Harga tiket sudah termasuk pajak, fee admin dan tiket masuk Candi Prambanan.
Berita Terkait
-
3 Potret Cantik Artis Asal Papua, Nowela Idol Diusung Jadi Ikon PON
-
Saking Menjiwai, Habib Luthfi Teteskan Air Mata Saksikan Pertunjukan Yanni
-
Haru dan Energi Magis Musisi di Hari Kedua Prambanan Jazz Festival 2019
-
Kenali Dunia Yanni, 'Sang Penyihir' di Hari Kedua Prambanan Jazz 2019
-
Deretan Penampil di Hari Kedua Prambanan Jazz 2019, Simak Yuk!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Muda dan Bergerak: Pameran Moda-Modif Dipersembahkan di Galeri Rumah DAS
-
Next Generation Visinema: Michael Rainheart dan Febri Darmayanti, Wajah Baru Perfilman Indonesia Lewat 'Hutang Nyawa'
-
Cine-Concert Samsara: Sebuah Simfoni Cahaya dan Suara
-
Kenali Ciri-ciri Pasangan Red Flag Seperti Arya yang Diperankan Ibrahim Risyad, Jangan Sampai Terjebak dan Menyesal!
-
Identitas Sinema Asia Terjawab di JAFF 2024: Yohanna Sabet 5 Piala, Happyend Bawa Pulang Golden Hanoman