Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@dapurasix)

Matamata.com - Nggak cuman menggeluti karir di dunia hiburan, sejumlah seleb juga mencoba melebarkan sayap di bidang bisnis, seperti keluarga Anang Hermansyah.

Keluarga Anang Hermansyah memiliki bisnis restoran yang bernama Dapur Asix yang menjual berbagai masakan khas Indonesia.

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@dapurasix)

Kebanyakan menu yang dijual pun tentunya nggak jauh beda dengan selera orang Indonesia yang cenderung suka pedas, mulai dari ayam ijo, rendang rawit, peda pelangi, dan masakan khas Indonesia lainnya.

Baca Juga:
Pesona 7 Seleb Cantik dengan Rambut Pendek

Selain Anang Hermansyha, tujuh seleb berikut ini juga membuka bisnis di bidang kuliner pedas.

1. Titi Kamal

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@ayamjerit)

Titi Kamal membuka bisnis kuliner bernama Ayam Jerit. Ayam dengan bumbu pedas yang bisa bikin kalian menjerit.

Baca Juga:
Kylie Jenner Rayakan Ulang Tahun Lebih Awal di Bathup

Selain menjual ayam, Ayam Jerit juga menjual berbagai menu khas Indonesia lainnya.

2. Sarwendah

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@resepsarwendah)

Sarwendah juga membuka bisnis di bidang kuliner yang bernama Resep Sarwendah. Makanan yang dijual pun tak jauh dari menu serba pedas, seperti ayam jerit balado hingga teri kacang pedas.

Baca Juga:
Jauh dari Kesan Mewah, Intip Pesta Ulang Tahun Syahrini ke-36

3. Ruben Onsu

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@geprekbensu)

Nggak cuman sang istri, Ruben Onsu juga membuka bisnis di bidang makanan pedas yang bernama Geprek Bensu.

Geprek Bensu menjual menu utama ayam geprek dengan beberapa variasi sambel dan menu lain.

Baca Juga:
Setahun Pacaran, Harry Styles dan Camille Rowe Putus

4. Anji

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@ayambebekpakboss)

Musisi satu ini juga membuka bisnis makanan pedas, Ayam Bebek Pak Boss.

Berbagai menu ayam penyet dan bebek penyet tersaji di sini.

5. Prilly Latuconsina

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@nonajudes)

Prilly latuconsina membuka bisnis kuliner Nuna Judes. Isi menunya pun nggak kalah pedes seperti namanya.

6. Arief Muhammad dan Tiara Pangestika

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@tiarapangestika)

Pasangan Youtuber ini juga membuka bisnis di bidang kuliner pedas yang bernama Mie Bangcad.

Arief Muhammad dan Tiara Pangestika menjual varian mie pedas, ceker pedas, hingga menu pedas lainnya.

7. Cynthia Lamusu

Bisnis kuliner makanan pedas seleb Indonesia. (Instagram/@nasikepel_dmt)

Istri dari Surya Saputra ini juga membuka bisnis di bidang kuliner pedas yang bernama Nasi Kepel.

Selain menjual nasi kepel, Cynthia Lamusu juga menjual berbagai menu pedas lainnya.

Load More