Matamata.com - Kehadiran buah hati adalah anugerah dan dambaan bagi setiap pasangan yang menikah. Tidak terkecuali untuk seleb Indonesia Tya Ariestya dan suami, Irfan Ratinggang.
Untuk memberikan adik bagi anak pertama mereka, Kanaka, Tya Ariestya kembali menjalani program bayi tabung. Melalui akun Instagram pribadinya, seleb yang jago taekwondo ini membagikan serangkaian proses perjuangannya untuk mendapatkan anak kedua.
Yuk, intip 5 momen tak kenal menyerah dari aktris 32 tahun ini untuk kembali menimang si buah hati. Bikin salut, deh!
Cekidot!
1. Konsultasi Dokter
Tya Ariestya sempat menjalani program bayi tabung kedua pada Maret 2018 untuk mendapatkan adik bagi Kanaka, tapi gagal. Tak menyerah, Tya kembali mencoba untuk yang ketiga kalinya.
Pada cek bulanan awal Agustus, kondisi rahim Tya Ariestya dalam keadaan baik. Dokter menyarankan untuk mulai saja programnya dan Tya menyetujuinya karena kondisi serupa belum tentu datang di bulan berikutnya.
2. Disuntik Setiap Hari
Tya Ariestya harus disuntik stimulasi pakai pergoveris 300iu setiap harinya. Itu semua untuk menstimulasi hormon dan sel telurnya.
Awalnya harus disuntik dokter, setelahnya bisa di rumah. Tya harus menerima sekali suntikan setiap hari antara jam 20.00-21.00.
3. Pantangan yang Harus Dihindari
Selama menjalani IVF atau program bayi tabung, ada banyak hal yang harus diperhatikan Tya. Hal itu tentu termasuk soal makanan dan aktivitasnya.
Tya Ariestya bilang,''Bsk aku udah pesen catering makanan sehat
•No teh, kopi, coklat
•No kacang2an , kedelai dan turunannya
•Olahraga ringan di 5hari stimulasi pertama
•3liter air putih setiap hari
•6-8butir putih telur setiap hari
•Pake peralatan mandi yg aman (sabun, shampoo, odol, deodorant),'' tulisnya.
Wah, banyak banget pantangannya, ya!
4. Dukungan Suami
Suami Tya Ariestya, Irfan Ratinggang, juga semangat banget dukung perjuangan istrinya. Selain harus cek jantung, Irfan lah yang menyuntik Tya saat di rumah.
Suami siaga nih :)
5. Program Bayi Tabung
Setelah 8 hari menerima suntikan, Tya siap menjalani OPU (Ovum Pick Up) atau pengambilan sel telur yang telah matang. Setelah melihat kondisi rahim dan yang lain-lain, Tya bisa menjalani transfer embrio beberapa hari ke depan.
Kita doakan saja semoga rencana Tya Ariestya dan suami dilancarkan ya :)
Tag
Berita Terkait
-
Rela Program Bayi Tabung Demi Anak Bershio Naga, Niat Jessica Iskandar Bikin Tepok Jidat: Membagongkan
-
Unboxing Hampers Lebaran Raffi Ahmad dan Nagita Slavina: Mahalan Boks daripada Isinya
-
Sukses Turun 13 Kg dalam Dua Bulan, Tya Ariestya Jalani Diet Pola Makan Lima Kali Sehari, Berikut Tipsnya
-
Iurannya Capai Rp20 Juta, Ini 2 Syarat 'Mudah' Gabung Arisan Geng Cendol
-
Pamer Kasur Baru Buat ART, Tya Ariestya Malah Disindir Tak Manusiawi: Kamar Isi 3 Orang Kayak Penjara
Terpopuler
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
Terkini
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan
-
Gebrakan Baru Sinema Laga! Film 'TIMUR' Resmi Tayang Hari Ini: Debut Sutradara Iko Uwais yang Fenomenal dan Emosional