Matamata.com - Megadeth sukses menghentak panggung JogjaROCKarta 2018, di Stadion Kridosono, Yogyakarta, Sabtu malam (27/10/2018). Sebelum acara International Rock Music Festival ini digelar, Megadeth sempat mengundang Presiden Joko Widodo via Twotter untuk menyaksikan aksi mereka di Jogja.
Tapi sayangnya Jokowi tak bisa hadir dalam pagelaran musik internasional tersebut. Sebagai gantinya, ia mengirimkan sebuah video yang diputar di layar lebar panggung, sesaat sebelum Megadeth tampil.
Dalam video singkat itu, Jokowi menyapa para penonton dan menyebut dirinya penggemar Megadeth. Ia juga menyebutkan tiga lagu favoritnya, yakni Sweating Bullets, Ashes In Your Mouth dan Wake Up Dead.
Baca Juga:
Tak Cuman Bertalenta, 7 Seleb Ini Juga Seorang Aktivis
''Saya penggemar Megadeth, band rock-nya Dave Mustaine. Saya suka lagu Sweating Bullets, Ashes In Your Mouth dan Wake Up Dead. Tapi nggak tahu nanti dimainkan atau tidak. Selamat menonton semuanya,'' ujar Jokowi.
Usai video Jokowi diputar, panggung mendadak redup dan sepi. Penonton yang tak sabar memanggil-manggil nama Megadeth.
Beberapa waktu berlalu, Megadeth tak kunjung muncul. Panggung dan bagian tengah lapangan masih gelap. Tanpa aba-aba, suara instrumen dari Megadeth terdengar.
Baca Juga:
Bak Pohon Kelapa, 5 Seleb Cantik Ini Tingginya di Atas Rata-rata
Lagu pertama Megadeth mengundang penonton berkumpul ke tengah lpangan. Penonton yang berada di sisi lapangan kompak menuju ke tengah lapangan.
Setidaknya ada lebih dari sepuluh lagu yang dibawakan oleh Megadeth. Beberapa diantaranya adalah Threat is Real, She Wolf, Symphony, Mechanix dan lagu andalan mereka, Dystopia.
Meski tak bisa hadir, tampaknya Jokowi patut merasa sedikit lega karena Megadeth menyuguhkan dua lagu favoritnya, Wake Up Dead dan Sweating Bullets. Selama beraksi di panggung megah JogjaROCKarta, Megadeth sukses membakar semangat para penonton. Megadeth menutup penampilan mereka dengan lagu Holy Wars.
Baca Juga:
7 Bukti jika Dwi Sasono dan Widi Mulia adalah Pasangan Idaman
Festival musik JogjaROCKarta 2018 ini merupakan yang kedua kalinya. Pertama digelar tahun lalu, menghadirkan band kenamaan Dream Theatre.
Beberapa band lokal dilibatkan dalam festival ini sebagai pembuka. Seperti Blackout, Koil, Sangkakala, Elpamas, Edane, Seringai, ILP dan God Bless.
Baca Juga:
5 Artis Hollywood Ini Menderita Insomnia
Berita Terkait
-
Berharap Jokowi Jadi Saksi Nikah, Thariq Halilintar Beberkan Bulan Pernikahannya
-
Pantesan Diejek Netizen Gak Ngaruh, Aaliyah Massaid Dapat Pujian Begini dari Ibu Iriana
-
Dapat Kiriman Makanan Spesial dari Iriana Jokowi, Erina Gudono Diduga Hamil
-
Erina Gudono Pamer Resep Masakan Favorit Kaesang, Wujud Makanannya Bikin Salfok: Ini Nggak Gosong
-
Sudah Masuk Persatuan Istri Menteri, Annisa Pohan Ungkap Tabiat Iriana Jokowi dan Ani Yudhoyono saat Bertugas Sebagai Ibu Negara
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?
-
Harapan Warga Gang Durian: Dukungan Astra dalam Budidaya Ikan Nila Berkelanjutan