Jessica Mila. (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Artis-artis Tanah Air banyak sekali keturunan negara lain. Bahkan seolah artis yang muncul di layar kaca kebanyakan keturunan bule.

Bisa jadi, memiliki wajah kebule-bulean menjadi nilai lebih di dunia hiburan. Makanya banyak artis keturunan negara, tapi banyak juga keturunan Asia yang tak kalah kece.

Salah satunya Paula Verhoeven, artis sekaligus model yang baru saja melangsungkan pernikahan dengan Baim Wong, Kamis (22/11/2018) kemarin. Paula merupakan artis keturunan Belanda.

Baca Juga:
Berusia 40 Tahun Lebih, 5 Artis Ini Punya Selera Fesyen Bak ABG

Selain berdarah Belanda, Paula Verhoeven juga memiliki darah Jawa-Tionghoa. Selain Paula, lima artis di bawah ini juga keturunan Belanda.

1. Nafa Urbach merupakan keturunan Belanda-Jerman-Yahudi-Jawa. Ia merupakan putri dari pasangan Ronald Urbach dan Neneng Kusuma.

Nafa Urbach. (Suara.com/Ismail)

2. Arumi Bachsin mewarisi darah Jerman-Belanda dari sang bunda, Maria Lilian Pesch. Sementara ayahnya mewariskan darah Bengkulu-Palembang.

Baca Juga:
Aktor Wise Prison Life, Park Hae Soo Segera Menikah

Arumi Bachsin (Suara.com/Bagus Santosa)

3. Angel Lelga kabarnya juga keturunan Belanda, yakni dari sang bapak, Michel Jonathan.

Angel Lelga. (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)

4. Kalau Eva Celia kita tahu ya, dia dapat keturunan bule dari mana? Seperti ibunya, Sophia Latjuba, Eva Celia memiliki darah Belanda-Bugis-Jawa-Jerman-Madura-Minang.

Eva Celia (Suara.com/Ismail)

5. Jessica Mila rupanya juga keturunan Belanda, lho. Ayahnya berdarah Jawa, sementara ibunya berdarah Belanda-Manado.

Baca Juga:
4 Seleb Jebolan Ajang Pencarian Bakat Ini Sekarang Berhijab

Jessica Mila. (Suara.com)

Itulah tadi beberapa artis keturunan Belanda. Cantik semua, ya!

Load More