Matamata.com - Nama Dhea Imut pastinya masih melekat di benak kalian, bukan? Generasi 90-an seolah menjadi saksi tumbuh kembangnya mantan artis cilik ini.
Dhea Imut atau pemilik nama asli Dhea Annisa dikenal sejak dirinya masih kecil. Sebutan imut sendiri ia dapat karena sosoknya yang imut-imut dan menggemaskan ketika masih kecil.
Kini, setelah dewasa, wajahnya tak banyak berubah. Dhea Imut masih tetap imut, padahal usianya sudah menginjak 22 tahun.
Lama tak terlihat di layar kaca sebagai pesinetron atau yang lainnya, Dhea Imut kerap muncul dengan kabar yang tak enak. Selalu ada saja kesialan yang menimpanya.
Berikut Matamata.com berikan deretan kasus kemalangan yang pernah menimpa Dhea Imut.
1. Video porno
Pada Maret 2009 lalu, Dhea Imut pernah bermasalah dengan SinemArt. Beredar video yang memperlihatkan seorang perempuan yang mirip dengannya tengah berhubungan badan dengan produser SinemArt, Leo Sutanto.
Ibunya, Rany, tak terima dengan kabar tersebut. Akhirnya ibu Dhea Imut membawa kasus ini ke jalur hukum. Rany melaporkan peristiwa ini ke polisi.
Berbeda dengan pihak SinemArt yang tidak menganggap kejadian itu hal yang besar.
2. Kehilangan kamera seharga Rp 229 juta
Dhea Imut kembali tertimpa kenahasan. Ia melaporkan jasa pengiriman DHL ke Polda Metro Jaya pada Oktober 2017 lalu karena kamera jenis Canon C500 miliknya hilang.
Kamera seharga Rp 229 juta itu hilang saat dikirim ke Malang, Jawa Timur.
''Intinya gini, itu kamera buat Dea itu hal yang berharga. Dia syuting, pagi siang malam untuk beli kamera ini. Nah, raib dan mengatakan ya sudah, mau bagaimana lagi, ya nggak bisa dong begitu,'' kata pengacara Dea, Henry Indraguna, saat ditemui wartawan Suara.com usai membuat laporan di Polda Metro Jaya.
Dhea Imut memilih jalur hukum karena perusahaan ekspedisi DHL tidak memberikan solusi setelah proses mediasi. Bahkan, menurut pihak Dhea Imut, DHL dinilai tidak bertanggung jawab atas kehilangan tersebut.
Akibatnya, Dhea Imut mengalami kerugian hingga Rp 200 juta.
3. Tabrak lari
Belum lama ini, Dhea Imut mengalami kecelakaan, ia menjadi korban tabrak lari. Mobil yang ia kendarai pun mengalami beberapa kerusakan.
Kecelakaan itu terjadi di Jalan Juanda, Depok, Senin (3/12/2018) sepulang syuting dari Bogor, Jawa Barat.
''Aku biasa lewat situ, karena rumah aku di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Aku di mobil berdua sama asisten aku cewek, aku yang nyetir. Tiba-tiba ditabrak Xpander dari belakang,'' ucap Dea di Gedung Laka Lantas Depok.
Usai menabrak, pelaku mobil Mitsubishi Xpander kabur dan tak mau menanggung kerusakan yang dialami Dea Imut.
Berita Terkait
Terpopuler
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Puan Maharani Tegaskan APBN 2026 Bukan Sekadar Angka: Fokus Lapangan Kerja dan Daya Beli
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Spesifikasi Kapal Induk Giuseppe Garibaldi yang Akan Diakuisisi TNI AL dari Italia
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan