Matamata.com - Pada umumnya pertanyaan kapan menikah muncul ketika umur manusia sudah memasuki usia 25 tahun. Namun Deddy Corbuzier memberikan saran jawaban yang tepat ketika ditanya kapan menikah.
''Ketika umur lo 25 tahun atau udah mempet-mepet 30 tahun pasti ditanyain kapan nikah,'' kata Deddy Corbuzier, dalam video yang diunggah di channel YouTubenya, pada Senin (10/12/2018).
''Paradigma orang biasanya get married before 30, it's wrong,'' jelas Deddy Corbuzier.
Deddy Corbuzier tak menyarakan untuk menikah ketika sudah berumur, karena itu pemahaman salah yang tumbuh di masyarakat.
''Get married when you are ready,'' kata Deddy Corbuzier.
''Jadi ketika lo ditanya orang kapan nikah, jawab when iam ready,'' imbuhnya.
Deddy Corbuzier menekankan untuk menikah ketika sudah siap. Jadi ketika usia sudah dianggap cukup matang tapi belum siap maka jangan menikah dulu.
Pun sebaliknya, orang-orang juga bisa menikah ketika mereka belum siap. Tergantung pandangan masing-masing orang.
''Kalau lo pengen nikah sebelum siap silahkan, mau makan batu juga boleh, hidup-hidup lo,'' pungkasnya.
Terlepas dari pernyataan tersebut Deddy Corbuzier menikah dengan Kalina Ocktaranny pada 2005. Kala itu usianya sudah menginjak 29 tahun.
Sayangnya, pernikahan Deddy Corbuzier dengan Kalina Ocktaranny kandas pada tahun 2013. Keduanya memilih bercerai namun tetap kompak merawat anak semata wayang mereka Azkanio Nikola Corbuzier bersama.
Setelah lima tahun bercerai, baru-baru ini Deddy Corbuzier akhirnya melamar kekasihnya yang bernama Sabrina Chairunnisa.
Berita Terkait
-
Resmi! Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier
-
Awalnya Dijodoh-jodohkan Deddy Corbuzier, Jirayut dan Halda Pamer Kemesraan: Aduh Tatapan Matanya
-
Kado Pernikahan Deddy Corbuzier ke Sabrina Chairunnisa Bikin Melongo, Berawal dari Kalah Taruhan
-
Tak Terduga Harga Outfit Deddy Corbuzier sampai Disebut Anaknya 'Nggak Kaya-kaya Amat', Ada Cincin Harga Rp13 Ribu
-
Kisah Sopyah, 6 Tahun Menyamar Jadi Cowok agar Bisa Bekerja hingga Tinggal di Atas Kuburan karena tak Punya Rumah
Terpopuler
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Dorong Ketahanan Pangan, BRIN Kembangkan Mi Sehat Bebas Gluten Berbasis Sorgum
-
Menteri PU Targetkan Warga Terdampak Bencana di Aceh Tak Lagi di Tenda Saat Ramadhan
-
KPK Telusuri Dugaan Jual Beli Jabatan Bupati Pati Sudewo di Tingkat yang Lebih Tinggi
-
Atasi Kurang Dokter, Presiden Prabowo Targetkan Bangun 10 Universitas Berstandar Inggris
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya