Matamata.com - Persembahan terakhir keluarga untuk almarhum Ustaz Arifin Ilham yakni sebuah lagu berjudul Rajawali Zikir.
Pihak keluarga bahkan berencana menggarap video klip terbaru buat didedikasikan untuk almarhum Ustaz Arifin Ilham. Hal itu diungkapkan langsung oleh adik almarhum, Kokom.
"Insya Allah besok bikin video klip-nya di Gunung Sindur, siang besok," kata Kokom melalui pesan singkat, Minggu (26/5/2019).
Dia juga menjelaskan hampir seluruh keluarga akan terlibat dalam produksi video klip tersebut. Sebut saja, sang ibunda, Nurhayati, hingga putra sulung almarhum, Muhammad Alvin Faiz hadir dalam karya itu.
"Bikin video klipnya bersama mama, saya dan Alvin. Terus Larrisa Chou (istri Alvin) juga ikut serta di video klip nya," tutur Kokom.
Seperti diketahui, Kokom baru saja menciptakan lagu berjudul 'Rajawali Zikir' untuk mengenang sosok Ustaz Arifin Ilham. Lagu itu akan dinyanyikan oleh Faza Hudan.
"Kebetulan ada bang Faza seorang musisi yang ngajak bikin lagu ini. Karena saya suka nulis dimintakan bikin syair. Beliau adalah mualaf yang masuk Islam sama Ustaz Arifin," sambungnya lagi.
Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia usai menjalani perawatan di Malaysia pada Rabu 22 Mei 2019 pukul 23.40 waktu setempat. Dia wafat setelah berjuang melawan penyakit kanker Nasofaring.
Suara.com/Sumarni
Berita Terkait
-
Alvin Faiz Bodo Amat Larissa Chou Nikah lagi: Anak Saya Tolong...
-
Alvin Faiz Puji-puji Henny Rahman di Media Sosial, Auto Dirujak: Dulu ke Larissa Chou Juga Gitu
-
Alvin Faiz Dituduh Jual Tanah Wakaf Seluas 4000 Meter
-
Umi Yuni Ibunda Alvin Faiz Dituding Larikan Uang Yayasan Puluhan Miliar: Itu Tanah Wakaf
-
Nikah Lagi Diam-diam, Umi Yuni Ibu Alvin Faiz Dirujak Netizen: Ibu sama Anak Plek Ketiplek Doyan Kawin
Terpopuler
-
Menlu RI: Evakuasi WNI di Iran Belum Diputuskan, Situasi Terus Dipantau
-
Sebut Pilkada Langsung Berbiaya Mahal, Yusril Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD?
-
John Herdman Dorong Rizky Ridho Segera 'Naik Level' ke Luar Negeri
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
-
Menkum Minta Advokat Kedepankan Kode Etik dalam Implementasi KUHP dan KUHAP Baru
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan