Matamata.com - Karya Young Lex selalu mengundang kontroversi. Namun tidak ada yang menyangka semua lagu yang diciptakan terinspirasi dari kehidupan nyata.
"Ada yang dapat inspirasi di jalan, ada dari cerita teman-teman, banyak kok. Lagi nongkrong, ngopi, 'eh bikin lagu yuk', bikin. Ide bisa diambil dari mana aja," kata Young Lex, saat ditemui di kantor SUARA.com, beberapa waktu yang lalu.
Tidak hanya itu, lelaki bernama asli Samuel Alexander Pieter, bahkan saat ingin membuat video klip di lagu barunya, Cinta Ini Untukmu (CIU) muncul saat dia sedang nongkrong beberapa temannya.
"Karena di kantor aku ada studio, dapet ide langsung recording, terus beberapa hari kemudian persiapan langsung recording, sesimpel itu aja bikin lagu," ungkap Young Lex.
Lelaki 27 tahun ini mengatakan, sudah menjadi ciri khasnya membuat lagu dari kehidupan sehari-hari yang dialami banyak orang. Menurutnya banyak yang tidak sadar bahwa bagian kecil dari kehidupan seseorang dapat memberikan insirasi bagi orang lain.
"Itu memang ciri khas dari Young Lex tiap bikin lagu. Nggak mau jauh-jauh, nggak mau bahasa puisi yang terlalu puitis, bahasa sehari-hari dan kejadian sehari-hari. Kalau mau puitis jangan jadi Young Lex. Semuanya punya porsinya masing-masing," jelas Young Lex. (Evi Ariska)
Tag
Berita Terkait
-
Kumara Perkenalkan 'Dari Ketiadaan', Debut Instrumental yang Meramu Psychedelic, Jazz, hingga Etnik Indonesia
-
Kedewasaan Musikal Naura Ayu dalam Single 'Lampu Jalan'
-
Woro Widowati Tunjukkan Identitas Baru Lewat Lagu Sarat Makna, 'Patgulipat'
-
Hits di Era 90-an, Penyanyi Efah Aaralyn Bangkitkan Lagu 'Ingat Ingat Pesan Mama'
-
Paksiband Rilis 'Buta Murka', Kritik Politik Ganas dalam Balutan Keroncong
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya