Aziz Gagap [Matamata.com/Evi Ariska]

Matamata.com - Beberapa hari yang lalu, keputusan Aziz Gagap untuk mundur dari Opera Van Java (OVJ) sukses mengagetkan khalayak ramai. Pasalnya, Aziz Gagap sendiri telah berkecimpung sebagai pelawak selama puluhan tahun lamanya. 

Namun dilansir dari chanel YouTubenya, Gagap Official, ia mengaku kini tengah fokus mengurus pondok pesantren yang diharapkan dapat menjadi ladang pahala kedua orangtuanya.

"Aku wakafkan diri aku, mencoba memberikan hal yang bermanfaat untuk masyarakat Indonesia yang bermartabat, berpendidikan dan berakhlakul karimah," ujar Aziz Gagap.

Baca Juga:
Roro Fitria Bebas Penjara, Aziz Gagap Pamit dari Opera Van Java

"Terutama untuk almarhum abah dan ibu. Maaf jika Ajis hanya bisa mempersembahkan pesantren ini," jelas Aziz Gagap.

Biar nggak penasaran, yuk kita intip 5 potret baru Aziz jadi pengasuh pondok pesantren yang telah dihimpun MataMata.com pada Senin (6/4).

1. Pasang genteng

Baca Juga:
5 Fakta Komedian Aziz Gagap, Ternyata Punya 2 Istri yang Akur

Potret baru Aziz Gagap (YouTube/Gagap Official)

Di waktu luangnya, Aziz Gagap tak segan memperbaiki ataupun memasang genteng di pondok pesantrennya sendiri.

2. Bersihkan kandang kambing

Potret baru Aziz Gagap (YouTube/Gagap Official)

Meskipun seorang artis besar, Aziz Gagap nggak gengsi lho membersihkan kandang hingga merawat kambing peliharaannya.

Baca Juga:
5 Potret Dewi Keke, Istri Kedua Aziz Gagap yang Cantiknya Kebangetan

3. Para santri Aziz Gagap

Potret baru Aziz Gagap (YouTube/Gagap Official)

Nah, ini dia kegiatan lain para santri yang belajar di pondok pesantren Aziz Gagap.

4. Sederhana banget

Potret baru Aziz Gagap (YouTube/Gagap Official)

Jauh dari kata glamor, Aziz Gagap justru tampil polosan dengan kaus putih dan celana kain.

5. Budidaya pohon kamboja

Potret baru Aziz Gagap (YouTube/Gagap Official)

Untuk meningkatkan skill bercocok tanam, Aziz Gagap ajarkan budidaya pohon kamboja untuk para santri lho. Waduh, makin salut!

Load More