Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Susi Pudjiastuti. (Instagram/@susipudjiastuti115)

Matamata.com - Hebohnya pemberitaan ditangkapnya Menteri Edhy Prabowo, di Twitter 'Bu Susi' dan 'Menteri KKP' masuk dalam daftar Trending Topic Indonesia.

Kekininan, Bu Susi menduduki peringkat 3 dengan lebih 2.285 cuitan. Sementara Menteri KKP berada di posisi 4 dengan lebih dari 5.022 cuitan.

Publik mengaku kecewa dengan tindakan Menteri KKP Edhy Prabowo yang menurut mereka tidak dapat bekerja sebagaimana mestinya.

Baca Juga:
Susi Pudjiastuti Rayu Mike Tyson Cicipi Makanan Indonesia, Begini Reaksinya

Bu Susi dan Menteri KKP Trending di Twitter (Twitter).

Netizen membandingkan kinerja Edhy Prabowo dengan Susi Pudjiastuti.

Oleh sebab itu, tidak sedikit di antara netizen kemudian menyayangkan keputusan Susi Pudjiastuti yang enggan memperpanjang masa bhaktinya sebagai Menteri KKP.

"Ini jawaban kegundahan Bu Susi. Akhirnya Menteri KKP ketangkap KPK. Semoga Pak Jokowi mengembalikan Bu Susi," ujar akulahreza.

Baca Juga:
Pose Bareng Susi Pudjiastuti, Lengan Kekar Berotot Cinta Laura Bikin Salfok

"Bu Susi aja udah paling bener. Suka ngadi-ngadi soalnya benih lobster dilegalin," balas antnsfff.

"Bu Susi tertawa melihat ulah Edhy Prabowo," timpal sasawwie_.

"Udah gak srek semenjak Bu Susi digantikan Edhy Prabowo. Pun setelah Bu Susi tidak menjabat sebagai menteri KKP, beliau masih sangat peduli dengan laut Indonesia. See, pengganti beliau ketahuan kalau dia benar-benar tidak layak," sahut PaullaLucky1.

Baca Juga:
Godain Putra Ganteng Susi Pudjiastuti, Kiky Saputri Dapat Bogeman Tangan

"Bu Susi balik lagi ya. Pak Mahfud MD suara rakyat didegar," ujar Evarosd8.

"Aneh-aneh Pak Jokowi sudah punya srikandi sehebat Bu Susi pakai diganti Edhy Prabowo. Ya begini.. Bu Susi be like, 'I'll be back, tenggelamkan!" cetus iwanhantoro.

Susi Pudjiastuti. (Instagram/@susipudjiastuti115)

Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (25/11/2020) dinihari.

Baca Juga:
Muka sampai Cemong Pasir, 4 Potret Susi Pudjiastuti Momong Cucu di Pantai

Edhy Prabowo diringkus oleh KPK karena diduga melakukan tindak korupsi ekspor Benur yang tengah aktif dilakukan oleh Kementerian KKP. (Hernawan)

Load More