Matamata.com - Mengalahkan film Spirited Away, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Mugen Train membukukan rekor sebagai film terlaris di Jepang
Mengutip Anime News Network, Demon Slayer meraup pendapatan 32,4 miliar Yen atau sekira Rp 4,3 triliun di bioskop Jepang selama penayangannya.
Capaian ini melampaui jauh angka yang pernah dicetak Spirited Away (2001), 30,8 miliar Yen atau setara Rp 4,1 triliun. Bahkan saat film itu kembali diputar, angkanya hanya sampai 31,6 miliar Yen atau Rp 4,2 triliun.
Rekor yang diraih Demon Slayer menjadi kebanggaan tersendiri. Sebab, film ini diputar saat wabah pandemi melanda dunia, termasuk Jepang.
Kini, Demon Slayer tak hanya diputar di Jepang. Tapi juga siap tayang di Indonesia mulai besok, 6 Januari 2020.
Ssbelum menyaksikan filmnya, intip dulu bocoran sinopsis dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Mugen Train.
Sinopsis Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Mugen Train
Film ini mengisahkan tentang Tanjiro Kamado, anak laki-laki yang keluarganya dibunuh iblis. Satu-satunya saudara yang tersisa adalah sang adik, Nezuko yang dikutuk.
Setelah aksi pembantaian itu, Tanjiro bertekad menjadi pembasmi iblis.
Dalam seri filmnya, Tanjiro bersama Nezuko, Zenitsu serta Inosuke bertemu salah satu Hashira (pendekar terkuat pemburu iblis) di kereta.
Tanpa diduga kereta itu ternyata berisi salah satu iblis. Ia membuat semua orang tertidur, termasuk Tanjiro dan kawan-kawan.
Dalam tidurnya, mereka dibawa kepada mimpi bahagia dan membuat berada di sana sampai sulit bernapas. Hingga akhirnya iblis bisa leluasa menguasai jiwa-jiwa tersebut.
Salah satu cara yang dilakukan untuk bangun adalah bunuh diri dalam mimpi tersebut.
Tapi Anda tak akan bisa dibuat bernapas lega. Sebab setelah Tanjiro cs bangun, mereka harus menghadapi iblis yang sulit ditaklukan.
Di tengah lelahnya menghadapi iblis dalam kereta tersebut, muncul masalah baru.
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya