Matamata.com - Hari ini, pada Jumat (12/2/2021), publik gegap gempita dengan perayaan Hari Raya Imlek 2021. Tak terkecuali para selebritis, termasuk Vanessa Angel dan Gisella Anastasia nih yang membanjiri media sosial dengan ucapan Gong Xi Fa Cai.
Yup, meskipun mungkin beberapa bukan keturunan Tionghoa, para seleb ini ikut menunjukkan kegembiraan menyambut Tahun Baru Imlek 2021. Bahkan mereka bikin pemotretan khusus bersama keluarga tercinta untuk menyambut Imlek ini.
Kamu penasaran dengan pemotretan Imlek keluarga artis? Kepoin selengkapnya di bawah ini yuk biar nggak kepo lagi.
1. Ashanty
Keluarga artis Anang Hermansyah dan Ashanty menawan seperti biasa dalam pemotretan Imlek kali ini. Kompak berbaju merah menyala, keharmonisan mereka terpampang nyata, terkesan elegan dan begitu mewah dengan detail aksesoris dan tempatnya.
"Gong Xi Fai Cai Xin Nian Kuai Le.. Selamat Tahun Baru Imlek 2021 buat yang merayakannya," tulis Ashanty.
2. Ahok
Keluarga Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok merayakan Imlek 2021 dengan pemotretan yang apik. Terlihat mereka kompak mengenakan outfit ungu yang begitu elegan. Termasuk kecantikan sang istri, Puput Nastiti Devi nih yang terpancar sempurna.
"Saya dan keluarga mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek, Gong Xi Fa Cai, bagi saudara-saudari yang merayakannya. Semoga di tahun baru ini, tahun Kerbau ini, kita selalu diberi kesehatan, dicukupi semua kebutuhan, dan selalu ada suka cita, kebahagiaan, serta damai sejahtera Allah dalam keadaan apapun di hidup ini," tulis Ahok dalam captionnya.
3. Vanessa Angel
Vanessa Angel mengunggah potret anaknya saat Imlek 2021 hari ini. Tampak Gala Sky Andriansyah tersenyum ceria dan menggemaskan dalam balutan outfit merah khas Imlek. Banyak banget netizen gemes dan manggil Koko Gala.
"Gong xi gong xi fa chai kokoh dan cicik semua. Kemarin papi mamiku di ramal katanya shio mereka berdua harus lebih kerja keras tahun ini agar mimpinya segera kebeli," tulis Vanessa Angel.
4. Gisella Anastasia
Gisella Anastasia dan sang putri, Gempita Nora Marten juga tak kalah elok dalam pemotretan Imlek 2021 kali ini. Keduanya menawan dalam balutan cheongsam merah dan hitam.
"Kami, mama Isel dan Gempitul mengucapkan Happy Chinese New Year! Gong xi Gong xi! Xin nian kuai le, wan shi ruyi. Ini nebeng waktu pemotretan buat @madame.gie, minta dijepretin juga berdua Gempi.. Walau kita bingung mau gaya apa lagi ya Gem hihi," tulis mantan istri Gading Marten itu.
5. Ari Wibowo
Sudah tak bisa dipungkiri lagi kalau ketampanan Ari Wibowo tak lekang oleh waktu. Keserasiannya dengan sang istri makin bikin iri dari hari ke hari, termasuk dalam pemotretan Imlek 2021 kali ini.
"Menunggu imlek 2021.. The Year of the Ox. bersama sang istri... Tapi kebo nya kok belom lewat-lewat yaa..?" tulisnya. Selamat Imlek bagi yang merayakannya ya!
Tag
Berita Terkait
-
Nicholas Saputra Mendadak jadi Penyanyi di Film 'Musikal Siapa Dia'
-
Cinta Brian Bongkar Ketulusan Hubungan dengan Gisella Anastasia: Saya Enggak Main-Main
-
Roy Marten Angkat Suara tentang Kedekatan Gisel dan Cinta Brian, Sosok Aktor Muda yang Kini Jadi Sorotan
-
Gisel dan Cinta Brian Kian Dekat, Terpampang Mesra Saat Kondangan Bersama: Warganet Heboh Soal Usia & Status Hubungan
-
Gisel & Gading Marten Adu Kemampuan Basket Bareng, Gempi Jadi Penyemangat di Tengah Lapangan
Terpopuler
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Pemkab Bogor Siapkan Skema Transisi untuk Buka Kembali Aktivitas Tambang Secara Terbatas
-
Airlangga: Anggaran Makan Bergizi Gratis 2026 Capai Rp335 Triliun, Targetkan 82 Juta Penerima
-
Lampaui Target! Prabowo Ungkap Rahasia Swasembada Beras Capai Rekor Hanya dalam Setahun
-
Kemenkes Imbau Calon Jemaah Haji Batasi Tradisi Walimatus Safar Maksimal H-7 Keberangkatan
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan