Matamata.com - Tasya Farasya adalah salah satu beauty vlogger dan influencer yang sukses di Indonesia. Tasya diketahui memiliki dua hunian mewah yang sempat dipamerkan melalui vlog YouTuber lain. Seperti apa megahnya rumah Tasya Farasya?
Rumah yang ditinggali Tasya Farasha sukses menarik perhatian lantaran bernuansa ungu dan berlapis emas. Rumah satunya bak istana dan kerap disebut sebagai Disneyland-nya Indonesia. Seperti apa sih kemegahan dua rumah Tasya Farasya? Intip yuk!
1. Rumah Tasya Farasya
Baca Juga:
8 Potret Ulang Tahun Baby Lily Anak Tasya Farasya, Cantiknya Serba Oranye
Rumah ini menjadi hunian utama keluarga Tasya Farasya. Bagian depan rumah didominasi oleh warna putih. Dari depan saja sudah tampak megah. Pintu masuk dihiasi tanaman hijau melengkung, adem banget dipandang mata.
Rumah Tasya Farasya ditopang pilar-pilar persis istana. Kita juga bisa melihat lebih dari satu mobil diparkir di garasi. Karena ini adalah rumah Tasya Farasya, tidak begitu mengejutkan ya.
2. Interior Serba Ungu
Baca Juga:
Ultah Pertama, Anak Tasya Farasya Bagi-bagi Hampers Mobil Harga Jutaan!
Sementara bagian depan rumah Tasya Farasya didominasi warna putih, interior justru didesain dengan warna serba ungu. Itu juga d[kombinasi dengan sentuhan warna emas yang membuat ruangan begitu elegan dan mewah.
Lampu chandelier dan ukiran emas menghiasi dinding bagian dalam rumah Tasya Farasya. Ini menambah kesan klasik pada ruangan. Furnitur seperti kursi dan yang lain juga serba ungu.
3. Interior Serba Hijau
Baca Juga:
Tasya Farasya Fashion Show di Rumah, Penampakan di Sofa Bikin Emosi
Selain ungu, rumah Tasya Farasya juga memiliki ruangan serba hijau. Tampaknya Tasya sengaja mengusung tema berbeda untuk setiap ruangan di rumahnya. Ruangan serba hijau ini juga dikombinasi dengan warna emas.
Sama seperti sebelumnya, ruangan ini terlihat mewah dan elegan dan pajangan foto berbingkai emas. Jendela dengan gorden mewah menambah kesan megah pada ruangan ini. Warna hijau membuat ruangan ini adem dipandang mata.
4. Kamar Berlapis Emas
Baca Juga:
7 Potret Glamor Ala Alatas Ibu Tasya Farasya: Sosialita yang Rajin Ibadah
Rumah Tasya Farasya memiliki tujuh kamar mewah yang semua dindingnya berlapis emas. Ada beberapa kamar, khususnya di lantai bawah, yang hanya digunakan untuk menyambut tamu.
Kamar Tasya Farasya agak berbeda dengan yang lain karena bernuansa emas dan abu-abu. Kombinasi warna ini rupanya membuat kamar terlihat semakin elegan. Belum lagi furnitur serba mewah di dalamnya seperti ranjang dan kursi.
5. Rumah Kedua Tasya Farasya
Rumah Tasya Farasya yang ini dipamerkan lewat vlog Boy William sekitar April 2021. Menurut Tasya, ini adalah kediaman sang ibunda dan jarang ditinggali. Jadi, semuanya didesain sesuai keinginan ibunya.
Ini adalah penampakan rumah Tasya Farasya jika dilihat dari depan. Desain rumah cukup unik dengan banyak kastil dan bernuansa hijau, tampak seperti Disneyland. Ala Alatas mengatakan bahwa ia tidak memikirkan Disneyland sama sekali.
6. Megah dan Klasik
Sama seperti rumah Tasya Farasya yang satunya, hunian ini juga didominasi dengan warna emas. Hanya saja kombinasi warna yang lain lebih gelap seperti merah dan coklat. Furnitur dan pajangan memiliki ukiran, menambah kesan megah dan klasik.
Ruang makan rumah Tasya Farasya bernuansa hijau. Chandelier dan lukisan berbingkai emas membuat ruangan ini tampak seperti istana di negeri dongeng. Namun kursinya terlihat cozy.
7. Kamar Nyi Roro Kidul
Jangan kaget ya, rumah Tasya Farasya juga memiliki kamar Nyi Roro Kidul. Itu dikatakan sendiri oleh sang ibunda, Ala Alatas. Dinamakan kamar Nyi Roro Kidul karena nuansanya yang serba hijau.
Seperti yang bisa kita lihat, ada ranjang megah dengan nuansa hijau tua dan ukiran emas. Siapa yang nggak bakal percaya jika ini disebut Kamar Nyi Roro Kidul. Megah tapi mistis adalah kata yang cocok untuk mewakili kamar ini.
8. Museum Gaun
Selain kamar Nyi Roro Kidul, rumah Tasya Farasya punya museum gaun di mana ada banyak dress mewah dipajang. Kebanyakan busana yang dipajang adalah kebaya. Namun ada juga beberapa gaun pengantin.
Itu dia beberapa potret megah dari dua rumah Tasya Farasya yang bernuansa klasik dan mewah.
Berita Terkait
-
Ulang Tahun ke-4, Anak Tasya Farasya Dandan ala Princess Elsa Gemas Banget
-
Cantik Banget Bergaya Arabian saat Wisuda TK, Putri Tasya Farasya Minta Kado Ini
-
Tasya Farasya Mampir ke Warkop di Portugal, Produk Indonesia Ini Bikin Salfok
-
Tasya Farasya Bongkar Menu Sahur Di Rumahnya: Ini Mah Lebaran
-
Viral Rumah Tasya Farasya di Kampung Curi Perhatian: Dalamnya Serem Nggak Si?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?