Matamata.com - Aghniny Haque berperan sebagai Tambora dalam film Ben & Jody. Beradegan aksi laga, membuatnya ketagihan dan sadar kesukaannya.
"Iya aku jadi kayak menemukan tempatku berkarya dan berseni tuh di dunia action," ujar Aghniny Haque di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Rabu (5/1/2022).
Aktris 24 tahun itu menyebut ingin mem-branding dirinya sebagai aktor laga ke depannya. Melalui tiga film yang sudah dilakoninya, ia semakin sadar ingin dikenal sebagai apa.
Baca Juga:
Berani Tendang Yayan Ruhiyan, Aghniny Haque Girang
"Semoga ya (dikenal sebagai aktor action), ikhtiar aku sih seperti itu karena perjalanan film aku setelah Wiro Sableng, Ben & Jody, Mencuri Raden Saleh, aku jadi semakin paham dan ngerti maunya apa," bebernya.
"Aku pengin bisa dianggap sebagai publik figur yang membawa film action Indonesia," sambungnya.
Aghniny Haque mengatakan meski syuting film action melelahkan dan memungkinkan cedera, hal itu dilakoninya dengan senang hati. Ia menduga hal itu lantaran basicnya sebagai atlet taekwondo.
Baca Juga:
Aghniny Haque Kesulitan Perankan Anak Sulung di Generasi 90-an Melankonia
"Karena aku suka martial art dan senang ya ngejalaninnya, kerja nggak bosen ya jadinya," tuturnya.
Akan tetapi, Aghniny mengatakan ia sempat mengalami cedera di bagian lutut dan ankle tendonnya pernah sobek. Cedera itu terjadi saat dirinya masih aktif sebagai atlet taekwondo dan kadang masih kerap kambuh.
"Jadi, ya mesti hati-hati banget di sini. (Pas syuting laga) sempat ada kambuh-kambuhan tapi tiap proses syuting pun aku kayak pakai pengaman dan ada fisioterapi," pungkas Aghniny Haque.
Berita Terkait
-
Film Kereta, Hadirkan Perspektif Berbeda Pada Kata Maaf
-
Film Pemandi Jenazah Sudah Heboh Duluan di Malaysia, Siap Tayang Serentak di 2 Negara
-
Film Horor 'Pemandi Jenazah' Hadirkan Wahana Rumah Hantu Bertema Ritual Memandikan Jenazah
-
Final Trailer Film Pemandi Jenazah Hadirkan Suasana Lebih Mencekam
-
Aghniny Haque dan Djenar Maesa Ayu Berakting Total di Film Pemandi Jenazah, Kolaborasi Hadrah Daeng Ratu dan Lele Laila
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?