Nur Khotimah | MataMata.com
Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Matamata.com - Deretan lagu Nasida Ria mendapatkan perhatian setelah grup qasidah tersebut mencetak prestasi membanggakan dengan manggung di luar negeri. Ada cukup banyak lagu mereka yang memuat pesan mendalam, lho.

Nasida Ria menjadi salah satu pengisi acara dalam rangkaian festival musik Documenta Fifteen di Kota Kassel, Jerman, pada 18 Juni 2022 lalu.

Bagi yang masih asing dengan nama Nasida Ria, grup qasidah tersebut mempopulerkan lagu "Perdamaian" yang amat terkenal.

Baca Juga:
Rizwan Belain Putri Delina, Malah Ikut Diserang Netizen: Aib Keluarga Kok Diumbar

Nasida Ria yang berasal dari Semarang dibentuk sejak tahun 1975 oleh Haji Mudrikah Zain, seorang guru qiro'at yang kemudian mengumpulkan sembilan muridnya untuk sebuah grup musik.

Termasuk "Perdamaian", Nasida Ria punya banyak lagu yang memuat pesan mendalam. Apa saja? Simak yuk deretan lagu Nasida Ria yang memuat pesan mendalam!

1. Perdamaian

Baca Juga:
Sempat Down, Terkuak Kondisi Terkini Putra Siregar dan Rico Valentino

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Banyak dinyanyikan oleh grup qasidah lain, "Perdamaian" bisa dibilang sebagai lagu Nasida Ria yang paling populer. "Banyak yang cinta damai, tapi perang makin ramai," bunyi liriknya yang paling terngiang-ngiang di telinga.

2. Kota Santri

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

"Suasana di Kota Santri, asyik senangkan hati," begitulah bunyi lirik lagu Nasida Ria yang menggambarkan betapa antusiasnya seorang anak yang akan masuk pesantren dan menjadi santri.

Baca Juga:
Wanda Hamidah Akhirnya Bertemu Anak Tercinta, Detik-detiknya Penuh Haru

3. Tahun 2000

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Lagu ini berisi tentang kecemasan akan datangnya suatu zaman di mana kehidupan akan berubah total. Menurut Nasida Ria, semuanya akan digantikan oleh mesin, mulai dari berjalan hingga makan, dan memang terbukti benar adanya.

4. Surga di Telapak Kaki Ibu

Baca Juga:
Roy Marten Kenang Sosok Rima Melati: Tanpa Kesombongan Dia Terima Kami Apa Adanya

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Sesuai dengan judulnya, lagu Nasida Ria yang satu ini menunjukkan peran seorang ibu yang begitu krusial dalam kehidupan kita. Lagu ini menekankan bahwa tidak ada manusia yang lebih mulia dari seorang ibu.

5. Demokrasi

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

"Demokrasi" berisi tentang seruan untuk tetap menjaga tali persaudaraan dan perdamaian meskipun berbeda pendapat, pemikiran, atau golongan. Lagu ini menyerukan pentingnya asas musyawarah di Indonesia.

6. Bom Nuklir

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Nasida Ria menyoroti maraknya perang yang kerap terjadi di berbagai belahan dunia lewat lagu ini. "Wahai pencipta bom nuklir terlaknat, mengapa kau undang hari kiamat? ciptakan saja obat yang berguna," pesan Nasida Ria.

7. Wartawan Ratu Dunia

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Sementara banyak orang memandang pekerjaan wartawan, Nasida Ria justru menyanjung peran wartawan dalam kehidupan masyarakat. Mereka bahkan menyebut wartawan sebagai Ratu Dunia, asal bertanggung jawab dalam memberitakan sesuatu.

8. Musuh dalam Selimut

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Lewat lagu ini, Nasida Ria berpesan agar kita semua menjadi lebih waspada dalam menghadapi setiap orang yang ada di sekitar kita, mengingat banyak sekali musuh dalam selimut.

9. Dunia dalam Berita

Lagu Nasida Ria yang Memuat Pesan Mendalam (YouTube/NASIDA RIA MANAGEMENT)

Lagu ini menjadi semacam rangkuman Nasida Ria dalam melihat kehidupan yang manusia jalani. Mereka juga menyoroti fenomena yang terjadi di berbagai belahan dunia.

Dari semua lagu Nasida Ria di atas, yang mana favoritmu?

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More