Matamata.com - Miracle in Cell No. 7 menjadi film yang sudah sangat dinantikan jadwal tayangnya sejak pertama kali diungkap akan digarap dalam versi Indonesia. Seperti diketahui film tersebut merupakan adaptasi dari film laris asal Korea Selatan yang sudah rilis pada 2013 dengan judul sama.
Versi Koreanya dibintangi oleh Park Shin Hye dan menjadi salah satu film paling mengharukan karena ceritanya yang mengaduk-aduk emosi penonton. Selain mengisahkan kisah haru dan dramatis yang dialami tokoh utamanya, film tersebut juga menghadirkan bumbu komedi. Perpaduan itu menghasilkan cerita yang hidup dan apik.
Walau jalan ceritanya sudah diketahui karena merupakan remake, Miracle in Cell No. 7 Indonesia tetap sangat dinantikan. Apalagi film garapan Hanung Bramantyo ini dibintangi oleh sejumlah artis papan atas yang aktingnya tak perlu diragukan.
Baca Juga:
8 Rekomendasi Film Park Shin Hye, Miracle in Cell No.7 Menguras Air Mata!
1. Sinopsis Miracle in Cell No. 7 Indonesia
Dodo Rozak, seorang ayah tunggal yang baik meski memiliki keterbatasan dalam kecerdasan. Meski tingkah lakunya persis anak kecil, tapi Dodo sangat menyayangi putrinya, Kartika dan merawatnya sepenuh hati. Meski kenyataannya justru Kartika yang masih duduk di bangku SD yang berperan layaknya orang dewasa dan merawat Dodo. Mereka hidup bahagia dengan segala keterbatasan karena hanya memiliki satu sama lain yang keduanya miliki.
Kebahagian mereka hancur saat Dodo dituduh menjadi pelaku pemerkosaan dan pembunuhan terhadap gadis bernama Melati. Dodo dijebloskan ke penjara dalam sel nomor tujuh yang ditempati oleh napi kejam dan beringas. Setelah beberapa waktu, Dodo akhirnya berhasil menyelundupkan Kartika ke dalam selnya.
Baca Juga:
Sudah Remaja, Gal So Won Pemain Miracle in Cell No.7 Bikin Pangling!
Napi lain dan sipir penjara mulai merasakan keraguan atas tuduhan yang diterima Dodo. Tidak mungkin Dodo mampu membunuh Melati sementara ia adalah ayah penyayang yang sangat mencintai putrinya. Rasa ragu itu muncul setelah mereka melihat interaksi hangat antara Dodo dan Kartika selama di sel.
2. Daftar pemain Miracle in Cell No. 7 Indonesia
Salah satu alasan mengapa Miracle in Cell No. 7 versi Indonesia menjadi film paling ditunggu walau jalan ceritanya sudah diketahui adalah karena deretan pemainnya. Yaps, sejumlah artis tenar dengan kualitas akting mumpuni digaet menjadi pemain oleh Hanung Bramantyo.
Baca Juga:
3 Potret Terbaru Gadis Cilik di Miracle In Cell No 7, Pangling Abis!
Vino G. Bastian dipercaya memerankan karakter Dodo Rozak, tentu saja hal ini disambut antusias oleh penonton. Sebab akting Vino dalam semua film yang ia bintangi tak pernah mengecewakan. Artis muda Mawar Eva de Jongh memerankan sosok Kartika dewasa, sementara masa kecilnya diperankan oleh Graceilla Abigail.
Aktor senior Indro Warkop menjadi kepala napi yang garang dan membawahi napi lain seperti Jaki yang diperankan Tora Sudiro. Ada pula Rigen Rakelna sebagai Bewok, Indra Jegel sebagai Atmo, dan Bryan Domani sebagai Asrul Bule. Lalu peran kepala sipir diperankan oleh Denny Sumargo.
3. Alasan Miracle in Cell No. 7 sangat dinantikan
Baca Juga:
Diremake ke Indonesia, 5 Fakta Menarik Film Miracle in Cell No 7
Sebagaimana disebutkan sebelumnya, jajaran pemain yang telah diakui kemampuan aktingnya menjadi salah satu alasan mengapa film ini sangat dinantikan. Walau demikian ada beberapa alasan lain yang semakin membuat film remake ini begitu ditunggu.
Alasan utamanya adalah alur cerita yang menarik dan mengharu biru. Cerita yang diangkat dalam film tersebut merupakan kisah nyata tentang pria bernama Jeong Won Seop. Ia dituduh menjadi pelaku pemerkosaan siswi sekolah dasar. Gadis yang menjadi korban tersebut adalah putri dari kepala polisi Chun Cheon pada tahun 1972.
Selain itu, versi Korea berhasil menarik 12,8 juta penonton hanya dalam waktu 46 hari sejak rilis. Kisah sedih dan dramatis yang dipadukan dengan bumbu komedi membuat film ini bagaikan paket komplit.
4. Jadwal tayang
Falcon Pictures yang menjadi rumah produksi Miracle in Cell No. 7 mengumumkan tanggal penayangan lewat poster resmi. Miracle in Cell No. 7 dijadwalkan tayang rilis perdana di bioskop seluruh Indonesia pada 8 September 2022 mendatang.
Itu tadi sinopsis Miracle in Cell No. 7 yang akan segera tayang di bioskop. Jadi makin nggak sabar untuk menonton aksi Vino G. Bastian dkk. Jangan lupa siapkan tisu, ya!
Berita Terkait
-
Link Nonton Miracle in Cell No 7 Versi Indonesia Resmi, Lengkap dengan Sinopsis
-
5 Film Remake yang Dibintangi Vino G. Bastian, Terkini Scandal Makers dan Bayi Ajaib
-
6 Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022, Didominasi Film Horror
-
Potret Kebersamaan Para Pemeran Miracle in Cell No. 7 Indonesia
-
3 Pembeda Film Miracle In Cell No 7 Indonesia dan Korea
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?
-
Harapan Warga Gang Durian: Dukungan Astra dalam Budidaya Ikan Nila Berkelanjutan