Matamata.com - Pihak POLRI bersama timnya baru saja melakukan proses rekonstruksi pembunuhan Brigadir J pada Selasa (30/8/2022) kemarin. Proses rekonstruksi tersebut tentunya dihadiri oleh Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, dan Bharada E.
Momen yang dianggap penting dalam proses penyelidikan ini juga diunggah oleh pihak POLRI melalui channel YouTubenya. Pada video tersebut, terlihat dengan jelas seperti perencanaan sampai eksekusi di rumah dinas milik Ferdy Sambo.
Selain itu, terlihat pula kebersaman dari Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi yang sama sekali tak terpisahkan. Hal ini lantaran Ibu Putri selalu berdiri dan duduk di samping suaminya selama proses tersebut.
Baca Juga:
5 Film Terbaik Rajkummar Rao yang Lagi Ulang Tahun ke-38, Ada Shahid sampai Stree
Proses rekonstruksi ini juga langsung menjadi sorotan publik, mulai dari pakaian yang dikenakan oleh Ferdy Sambo dan istrinya. Ditambah lagi, penampakan isi rumah Ferdy Sambo yang dipenuhi dengan kemewahan.
Namun bagian yang menarik ada pada ekspresi yang ditunjukkan oleh Ferdy Sambo. Setelah membuat beberapa drama dan menyulitkan penyelidikan, akhirnya Ferdy Sambo ditetapkan secara resmi sebagai tersangka.
Baca Juga:
4 Fakta Uncle Sam Sik, Drama Korea Pertama Song Kang Ho dalam 32 Tahun yang Patut Dinanti
Ekspresi yang ditunjukkan oleh Ferdy Sambo juga dianalisis secara lebih lanjut oleh seorang ahli. Pakar mikro ekspresi, Kirdi Putra menjelaskan arti ekspresi Ferdy Sambo melalui video yang diunggah channel Intens Investigasi.
Diunggah pada Rabu (31/8/2022), video ini sudah ditonton sampai 4 ribu kali oleh warganet. Kirdi mengungkapkan bahwa Ferdy Sambo mengalami kesedihan namun tak mendalam.
Baca Juga:
CEK FAKTA: Baim Wong Disebut Hadiri Pernikahan Sule dan Riesca Rose, Benarkah?
"Hal sederhana yang membuat dia terganggu, sedih, kecil gitu ya. Bisa jadi karena keribetan yang terjadi dan sebagainya," kata Kirdi.
Walaupun mengalami kesedihan, ternyata Ferdy Sambo masih menunjukkan ekspresi yang tenang dan tetap percaya diri. Hal ini mungkin berkaitan erat dengan posisi yang ia miliki di kepolisian.
"Pertanyaan yang lebih menarik lagi adalah punya kesaktian apa sih sebetulnya yang masih dipegang?" tambah Kirdi.
Baca Juga:
Profil dan Biodata Patra Gumala, Viral karena Materi Stand Up Dianggap Menyinggung
Video ini juga mengundang banyak warganet untuk berkomentar. Ada yang menyalahkan senyuman Sambo namun ada yang membahas mengenai khilaf.
"Pak Ferdy menuai atas apa yang telah dia tanam," kata warganet.
"Namanya juga manusia pasti ada khilaf dan dosa," tambah yang lain.
"Kalo udah jadi penjahat, senyum, peluk dan dikasih air minum juga salah," ungkap seseorang.
Berita Terkait
-
Bharada E Pindah Agama Demi Menikahi Kekasihnya Usai Keluar Penjara
-
Pakar Kuliti Ekspresi dan Gestur Saranghaeyo Sandra Dewi di Kejagung: Senyumnya Bukan yang Lepas
-
Ekspresi Tamara Tyasmara Sepeninggal Dante Jadi Sorotan, Ahli Tarot Ungkap Kondisi Sebenarnya yang Dirasakan
-
Gugat Cerai Teuku Ryan Viral Video Ria Ricis Sedih, Pakar Ekspresi: Itu Settingan
-
Berlagak Nangis usai Diserang Anies, Kiky Saputri Ngakak Lihat Ekspresi Prabowo: Kayak Kakek Susah Dibilangin Cucunya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?
-
Harapan Warga Gang Durian: Dukungan Astra dalam Budidaya Ikan Nila Berkelanjutan