Nur Khotimah | MataMata.com
Profil Elkan Baggott (Instagram/@elkanbaggott)

Matamata.com - Kabar Elkan Baggott akan kembali dipinjamkan ke klub lain di musim 2023/2024 ramai menjadi sorotan. Bek Timnas Indonesia tersebut tak masuk dalam skuad Ipswich Town bersama pelatih Kieran McKenna musim ini.

Kieran McKenna mengaku tak ingin memilih Elkan Bagott sebagai pemain di klub cadangan. Oleh sebab itu, keputusan Elkan Baggott dipinjamkan ke klub lain dirasa terbaik.

Siapakah Elkan Baggott yang diketahui bermain untuk klub Inggris Ipswich Town? Yuk kenalan lebih dekat melalui profil Elkan Baggott berikut.

Baca Juga:
Elkan Baggott Bakal Kantongi Garnacho, Pantes Tottenham Hotspur Kepincut

1. Biodata Elkan Bagott

Profil Elkan Baggott (Instagram/@elkanbaggott)

Elkan Baggott merupakan pemain sepak bola berkewarganegaraan Indonesia dengan nama lengkap Elkan William Tio Baggott. Ia lahir di Bangkok, Thailand, dari pasangan Tio (ibu asal Indonesia) dan Roland Baggott (ayah asal Inggris) pada 23 Oktober 2002.

Elkan Baggott menghabiskan masa kecilnya di Thailand dan baru pindah ke Indonesia saat berusia 6 tahun. Sempat mengenyam pendidikan di British School Jakarta, Elkan Baggott pindah ke Inggris pada 2011.

Baca Juga:
6 Potret Gaya Pacaran Elkan Baggott dan Katie Marsden, Nomor 2 Bikin Ketawa

2. Perjalanan Karier Elkan Bagott

Profil Elkan Baggott (Instagram/@elkanbaggott)

Sepak bola mulai dipelajari Elkan Baggott sejak anak-anak, saat tinggal di Indonesia. Di sekolahnya, British School Jakarta, Elkan Baggott juga diangkat sebagai kapten tim bola mereka.

Setelah menetap di Inggris, Elkan Baggott bergabung dengan Ipswich Town dengan beasiswa selama dua tahun pada 2019. Kontrak profesional dengan Ipswich Town ditandatangani Elkan Baggott pada 28 Januari 2021.

Baca Juga:
Elkan Baggott, Idola Baru Timnas Indonesia

Selama bergabung dengan Ipswich Town, Elkan Baggott telah dipinjamkan kepada tiga klub, di antaranya King's Lynn Town (2021), Gillingham (2022), dan Cheltenham Town (2023). Kontrak Elkan Baggott dengan Ipswich Town pun telah diperpanjang hingga 2025 pada 16 Januari 2022 lalu.

Elkan Baggott juga membela timnas Indonesia. Gol pertama Elkan Baggott untuk Indonesia terjadi dalam laga melawan Malaysia di kejuaraan AFF 2020 pada 19 Desember 2021.

3. Kisah Asmara Elkan Bagott

Profil Elkan Baggott (Instagram/@elkanbaggott)

Kehidupan pribadi Elkan Baggott tak lepas dari sorotan publik. Dengan wajah tampan blasteran Indonesia-Inggris, fans penasaran seperti apa sosok wanita yang berhasil meluluhkan hatinya.

Setelah golnya di kejuaraan AFF 2020, terungkap kekasih Elkan Baggott adalah wanita bernama Katie Marsden. Potret mesra Elkan Baggott dan Katie Marsden terus dibagikan melalui media sosial masing-masing.

Itu dia sekilas profil Elkan Bagott yang tengah ramai diperbincangkan atas pemberitaan statusnya di klub Inggris, Ipswich Town. Bagaimana pendapatmu?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More