Baktora | MataMata.com
Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ketika memberi paparan saat kampanye di Banyuwangi, Jawa Timur. (Instagram/@gibran_rakabuming)

Meskipun Sukasno menyadari bahwa tidak ada regulasi yang mengharuskan Gibran mundur, ia tetap berpendapat bahwa seringnya cuti yang diambil dapat mengganggu aktivitas pemerintahan juga.

Terlepas dari cuti yang diambil Gibran, beberapa kegiatan pemerintahan di Kota Solo masih terus berjalan. Di sisi lain, beberapa waktu ini Gibran juga tak jarang menyelesaikan tugas dan agenda penting yang ada di Kota Bengawan.

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. [Dok.Antara]

 

Di sisi lain, adanya Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa kegiatan dan pembangunan di Kota Solo masih berjalan normal. Ia juga memastikan pelayanan publik di Kota Solo tanpa Gibran masih berjalan optimal.

Tak dipungkiri, Gibran masih berusaha melakukan kampanye untuk menjaga dan mendulang dukungan suara menuju Pemilu 2024.

Target paslon nomor urut 2 untuk memenangkan Pilpres 2024 satu putaran masih menjadi ambisi besar. Kondisi ini juga harus diwaspadai tim pemenangan Prabowo-Gibran mengingat beberapa angka elektabilitas masih tertinggal dari paslon nomor urut 3.

Tak melulu soal mendulang suara dengan datang ke masyarakat. Penyampaian gagasan dan tawaran visi misi juga bisa mempersuasi masyarakat untuk menjatuhkan pilihan ke masing-masing kandidat.

Maka dari itu, dalam debat keempat yang akan dihelat Minggu malam ini menjadi momentum para kandidat cawapres untuk menunjukkan gagasan yang baik untuk masyarakat ke depan.

Load More