Matamata.com - Meninggalnya sosok Chef Harada menyisakan duka mendalam di hati keluarga, sahabat, rekan kerja maupun netizen yang mengenalnya.
Di postingan terakhirnya di akun jejaring sosial Instagram @chef_harada, juru masak asal Jepang ini mengunggah sepiring sashimi.
Pada unggahan itu pula, para warganet menghaturkan ucapan belasungkawa atas meninggalnya Harada.
Bukan cuma menuliskan ucapan belasungkawa, para warganet juga mengisahkan pengalamannya bersama chef yang fasih berbahasa Indonesia itu.
Mereka merasa kehilangan.
Maklum, Chef Harada dikenal sebagai pribadi yang ramah dan kerap mengocok perut dengan tingkah serta dialek lucunya.
Saking ramahnya, Harada tak segan mem-follback atau membalas satu persatu warganet yang mengomentari postingannya.
"Innalilahi wainalilahi rojiun, semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah. Chef yang baik dan ramah. Semoga surga tempatmu," tulis akun Instagram @halianaanna.
"Semoga beristirahat dengan damai dan tenang chef, chef paling low-profile yang pernah ane tonton dan selalu lucu," tulis akun @rediibastard.
"Innailahiwainalilahi suka banget sama nih chef lucu banget orgnya pantas jarang nongol di tipi," tulis akun @21.juni.
"Saya senang banget kalo lihat chef ini di TV, lucunya nggak dibuat-buat, menghibur lah. Rest in peace chef!" tulis akun @vicky0409_.
"RIP chef, chef yang tidak pernah sombong selalu say hay dengan fans nya, artis yang mau follback fansnya hanya Chef Harada, ingat di-follback chef. Yang tenang yah chef, semoga ditempatkan di surganya Allah SWT, amin," tulis akun @mas.rifal21.
Ada pula warganet membeberkan pengalamannya bekerja atau bertemu dengan Chef Harada.
Salah satunya akun Instagram @nichijosushi yang mengaku pernah berbicara dengan tentang makanan.
Menurut dia, Chef Harada tidak pelit memberikan saran ketika berbicara soal makanan.
"Innalillahi wainnailahi rojiun chef. Sedih rasanya, Chef Harada sosok yang ramah Insya Allah surga tempatmu. Ingat tahun lalu ngobrolin soal makanan Jepang, chef selalu ngasih saran. AL FATIHAH," tulis akun @nichijosushi.
Ada pula akun @melissawirani yang juga menuliskan pernah merasakan keramahtamahan Chef Harada ketika bersamuh.
"Chef, maaf sudah jarang contact. Terima kasih banyak atas bantuannya selama ini untuk event dan acara off-air di tempat saya bekerja dulu. Chef kini bahagia di sana, tidak merasa sakit lagi. Chef orang yang sangat baik dan ramah, suka melucu juga. You always be missed," tulis akun @melissawirani.
Berita Terkait
-
Jerome Polin Ungkap Brand HP Produksi Jepang Fitur Kamera Saat Dipakai Bunyi Kenceng Banget, Karena Suatu Alasan
-
Momen Reino Barack Jadi Juri Masak di TV Jepang, Kemampuan Bahasanya Disorot
-
Beredar Video Jordi Onsu Bilang Jijik, Benarkah Ditujukan ke Betrand Peto? Simak Faktanya!
-
Diduga Alami Depresi, Sandra Dewi Tiba-tiba Lakukan Hal yang Dianggap Kurang Elok dan Tak Pantas
-
Baca Buku Karya Penulis Israel, Zara Diperingatkan Netizen: Bikin Sesat, Kudu Kuat Iman!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar